Ryuji Utomo Rasakan Aura Luis Milla dalam Gaya Melatih Julio Banuelos

By Muhammad Robbani - Senin, 10 Juni 2019 | 05:00 WIB
Bek Persija Jakarta, Ryuji Utomo, berduel dengan pemain Shan United, Set Phyo Wai, pada laga Piala AFC 2019, di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Rabu (15/5/2019). (FERI SETIAWAN/WARTAKOTA)

BOLASPORT.COM - Bek Persija Jakarta, Ryuji Utomo, mengutarakan kesannya dilatih oleh Julio Banuelos yang menjadi juru taktik anyar Macan Kemayoran.

Julio Banuelos yang didampingi asistennya, Eduardo Perez, memimpin latihan perdananya bersama Persija Jakarta di Lapangan PSAU, Jakarta Timur, Sabtu (8/6/2019).

Ryuji Utomo menjadi salah satu dari pemain yang ikut ambil bagian dalam latihan perdana pasca-libur lebaran ini.

"Pastinya senang sekali di hari pertama ini. Latihannya menurut saya sangat modern," kata Ryuji Utomo kepada wartawan.

"Kami bisa lihat sendiri semuanya. Dia (Julio Banuelos) taktikal sekali," ujarnya menambahkan.

MEDIA PERSIJA JAKARTA
Duet duo Spanyol, Eduardo Perez dan Julio Banuelos untuk staf kepelatihan Persija Jakarta pada latihan tim di Lapangan PSAU, Jakarta Timur, Sabtu (8/6/2019).

Baca Juga: Ada Duo Pelatih Spanyol, Ini Model Baru Kepelatihan Persija Jakarta

Eks pemain Arema FC itu pun merasakan ada aura Luis Milla, eks pelatih timnas Indonesia, di dalam diri Julio Banuelos.

Ryuji pernah menjadi anak asuh Luis Milla di timnas Indonesia sejak 2017.

"Ini seperti dulu saat saya sempat dilatih Luis Milla di timnas. Pastinya senang dengan ilmu sepakbola modern yang dia bawa," tuturnya.

"Tidak cuma soal operan, tetapi lebih ke intelektual. Pemain harus tahu bergerak ke mana. Kami juga harus bergerak efisien," ucapnya.

"Insya Allah kami bisa membawa Persija tampil lebih baik lagi di Liga 1 tahun ini," kata Ryuji lagi.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Semangat terus timnas U-23! . #timnas #timnasu23 #witansulaiman #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on