Jelang MotoGP Catalunya 2019, Valentino Rossi Pesimistis Raih Podium

By Agung Kurniawan - Selasa, 11 Juni 2019 | 07:45 WIB
Valentino Rossi ketika menunjukkan helm baru yang dia kenakan pada MotoGP Italia 2019. (twitter.com/YamahaMotoGP)

BOLASPORT.COM - Pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, pesimistis mampu meraih podium pada seri MotoGP Catalunya 2019.

Valentino Rossi tampaknya belum juga menemukan konsistensi terkait performanya pada musim ini.

Belum menemukan set up yang pas untuk motor M1 menjadi faktor yang paling memengaruhi penampilan inkonsisten rider berjulukan The Doctor pada MotoGP 2019.

Bahkan pada balapan terakhir di Sirkuit Mugello, Italia, Valentino Rossi terlihat kepayahan saat mengendarai motornya sendiri.

Valentino Rossi kesulitan menunggangi motornya dan tampil buruk pada sesi kualifikasi sehingga dia harus start dari posisi ke-18.

Kesialan Rossi tidak berhenti di situ saja, pada sesi balapan MotoGP Italia 2019, Rossi gagal membawa pulang poin lantaran dia dinyatakan gagal finis usai jatuh dari motornya.

Kondisi serba sulit ini ditengarai membuat pembalap yang identik dengan nomor 46 itu sedikit merasa frustrasi dengan kinerjanya sendiri.

Valentino Rossi bahkan merasa pesimistis jika dirinya mampu tampil apik dan meraih hasil maksimal pada seri MotoGP Catalunya 2019.

Pembalap berkebangsaan Italia itu menyebut jika sangat sulit bagi dirinya dan Yamaha untuk bisa bersaing meraih podium pada balapan yang digelar di Circuit de Barcelona tersebut.