Satu Syarat Utama untuk Fernando Alonso Kembali ke Balapan F1

By Lariza Oky Adisty - Rabu, 19 Juni 2019 | 17:50 WIB
Fernando Alonso saat berada di paddock tim McLaren dalam sebuah sesi F1 GP Brasil 2018. (doddy)

BOLASPORT.COM - Juara dunia dua kali Formula 1 (F1), Fernando Alonso, tidak menutup pintu terhadap kemungkinan untuk kembali menekuni balapan jet darat tersebut.

Namun, ada syarat yang harus terpenuhi.

Fernando Alonso menjadi juara dunia Formula 1 bersama tim Renault pada tahun 2005 dan 2006.

Selain menghabiskan 17 musim di Formula 1, pembalap asal Spanyol tersebut juga berpartisipasi pada balapan Indianapolis 500 dan balapan 24 jam Le Mans.

Dalam wawancara bersama majalah Man in Town yang dikutip BolaSport.com dari Marca, Alonso mengatakan bahwa dia siap jika harus kembali ke sirkuit F1.

"Saya terbuka untuk tawaran yang menarik," kata Alonso.

Namun, dia hanya akan kembali jika memang punya kesempatan bersaing sebagai juara dunia.

"Kans saya untuk kembali ke balapan F1 adalah hanya kalau ada kemungkinan memenangi titel juara dunia. Saya tidak tertarik memulai dari nol dan menginginkan mobil yang bisa membawa saya menjadi juara," tutur dia.

"Saya akan kembali tanpa keraguan kalau F1 sudah kembali kompetitif," ucap Alonso melanjutkan.