Permalukan Manchester United di Medsos, Jesse Lingard Bisa Dipecat

By Ahmad Tsalis - Jumat, 21 Juni 2019 | 08:45 WIB
Pemain Manchester United, Jesse Lingard. (TWITTER.COM/YC)

BOLASPORT.COM - Tingkah tak elegan Jesse Lingard yang diumbar di sosial media bisa merusak citra Manchester United.

Mantan pelatih Queens Park Rangers, Ian Holloway, sangsi dengan perangai yang dimiliki Jesse Lingard.

Menurutnya seluruh tindak-tanduk Jesse Lingard dapat menodai nama baik Manchester United.

"Saat Anda menjadi seorang pesepak bola, Anda merepresentasikan klub Anda setiap detik dan setiap hari," kata Holloway, dikutip BolaSport.com dari talkSPORT.

"Apa pun yang Anda pilih untuk dilakukan, Anda mesti mengingatnya. Manchester United adalah klub yang amat besar dan akan ada rasa hormat bagi siapa saja yang bermain di sana. Mereka harus memahami itu," ucap Holloway menambahkan.

Baca Juga: Tak Cukup Incar Pogba, Juventus Siap Tikung Target Utama Man United

Dalam video unggahan terbaru di akun Snapchat-nya, Lingard terlihat sedang berada dalam suatu hotel di Kota Miami, Amerika Serikat.

Ia ditemani Marcus Rashford dan beberapa orang lain di dalam hotel dengan perabotan yang berserakan.

Lantas, pemuda 26 tahun itu mengucapkan umpatan dan komentar berbau seks yang mengundang amarah sebagian fan Man United di jagat sosial media.

Tindakan gelandang timnas Inggris itu merupakan masalah yang serius buat Holloway.

"Lingard dibesarkan dari masa kepelatihan Sir Alex Ferguson, seharusnya ia tahu bagaimana harus bersikap," ujar Holloway.

"Namun, ia sudah menunjukkan seperti apa dirinya dalam video. Bagi saya, ini adalah masalah besar," kata pria 56 tahun ini menyambung.

Baca Juga: Gaji Romelu Lukaku Turun Rp360 Juta jika Sepakat Gabung Inter Milan 

Menurut eks pelatih Leicester City ini, Lingard harus didisiplinkan oleh pelatih Man United, Ole Gunnar Solskjaer.

Holloway pun percaya nama Lingard akan didepak dari skuad Setan Merah, bila tidak memperbaiki sikap.

"Ia tak lagi bocah, Lingard lupa siapa dirinya dan abai dengan pekerjaan dan apa makna dalam kontraknya," tutur Holloway.

"Di kontraknya akan tertulis bahwa Anda tak bisa membuat nama klub menjadi jelek. Karena itu, dia bisa dipecat, saya percaya," ujar pria berkebangsaan Inggris ini lagi.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Mats Hummels kembali ke klub lamanya setelah berkiprah selama sekitar tiga tahun di Bayern Muenchen. . Hummles dikabarkan kembali ke Dortmund dengan nilai transfer 38 juta euro atau setara sekitar Rp 607 miliar untuk tiga tahun. . #bayernmunich #hummels #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on