Agen Sudah Tiba di Inter Milan, Kepindahan Lukaku Segera Disepakati?

By Henrikus Ezra Rahardi - Rabu, 26 Juni 2019 | 07:45 WIB
Penyerang Manchester United, Romelu Lukaku. (TWITTER.COM/BBCSPORT)

BOLASPORT.COM - Kepindahan Romelu Lukaku ke Inter Milan kabarnya makin dekat, setelah sang agen tertangkap tiba di kantor tim raksasa Italia tersebut.

Kepiundahan Romelu Lukaku ke Inter Milan dikabarkan bakal segera terjadi di bursa transfer musim panas 2019.

Dialnsir BolaSport.com dari Metro, proses transfer sang pemain, yang dikabarkan menggemari Antonio Conte di Inter Milan tersebut tengah terjadi.

Sementara itu, bagi Conte, ini adalah usaha kedua mendatangkan Lukaku yang diperkirakan berharga 75 juta pound (sekitar1,3 triliun rupiah).

Mantan pelatih Chelsea tersebut ingin usaha untuk mendatangkan jebolan akademi Anderlecht tersebut segera terlaksana,

Namun, hal itu tergantung dari penjualan Mauro Icardi, yang hingga saat ini belum ditemukan pembelinya.

 Baca Juga: Pelatih Keturunan Indonesia Nyatakan Minat Latih Newcastle United

Namun demikian, harpapan Lukaku untuk hengkang nampaknya bakal segera terlaksana.

Dilansir BolaSprot.com dari Metro, hal itu lantaran sang agen, Federico Pastorello dikabarkan datang ke Italia.

Hal itu membuat gosip soal Lukaku mulai menghangat, meskipun Pastorello menyebut pertemuan itu untuk membahas soal pemain muda Inter, Eduardo Vergani.

Akan tetapi, sang agen juga menyebutkan bahwa tak ada yang tak mungkin soal Lukaku.

"Kami membicarakan soal Eduardo Vergani, karena ia sedang dalam situasi yang genting," ucap Pastorello.

"Dalam beberapa hari ke depan, kami bakal menyelesaikannya."

 Baca Juga: Tottenham Hotspur Ganggu Arsenal dalam Transfer Pemain Muda Prancis

"Lukaku adalah mimpi, sangat sulit untuk membuatnya terjadi, tetapi saya percaya tak ada yang mustahil, Inter memang mempublikasikan keinginannya, kita bakal melihat apa yang terjadi," ucap Pastorello.

Di lain pihak, pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer bahagia bekerja dengan Lukaku, bila kepindahannya ke Inter gagal terlaksana di musim panas 2019.

Tetapi, Lukaku bakal menjadi pilihan kedua, setelah pelatih asal Norwegia lebih memilih Marcus Rashford untuk dipasang di skuat utama.

Anthony Martial bakal coba dipasang sebagai pelapis, sementara rekrutan baru, Daniel James, bakal bermain di sisi sayap.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Dengan proyek Los Galacticos jilid III, ada setidaknya 11 pemain @realmadrid yang harus terbuang musim panas ini. Siapa yang mau beli? #realmadrid #bursatransfer #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on