Indonesia Open 2019 - Lee Zii Jia Tak Ingin Tersingkir Cepat

By Nestri Yuniardi - Kamis, 4 Juli 2019 | 12:15 WIB
Indonesia Open 2019 akan menjadi turnamen level Super 1000 pertama Lee Zii Jia sepanjang karier bulu tangkisnya. (ANDREAS JOEVI/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis tunggal putra Malaysia, Lee Zii Jia, akan melakoni debut penampilan pada turnamen Indonesia Open 2019 di Istora Senayan, Jakarta, 16-22 Juli mendatang.

Indonesia Open 2019 akan menjadi turnamen BWF World Tour Super 1000 pertama yang diikuti Lee Zii Jia sepanjang kariernya.

Menjelang penampilan perdananya pada Indonesia Open 2019, Lee Zii Jia wajib menyiapkan diri dan menyusun strategi sebaik mungkin.

Sebab, hasil undian alias drawing Indonesia Open 2019 yang dia dapat terbilang cukup berat.

Pada babak pertama, Lee Zii Jia akan menghadapi wakil Thailand, Khosit Phetpradab.

Andai mampu mengalahkan Phetpradab, Lee kemungkinan besar bakal menjumpai pebulu tangkis China, Chen Long.

Peraih medali emas Olimpiade Rio 2016 itu menjadi unggulan kelima pada Indonesia Open 2019.

Meski menyadari perjuangannya pada Indonesia Open 2019 tidak akan mudah, Lee Zii Jia tetap menyimpan asa untuk tidak angkat koper lebih dini.

Juara Taiwan Open 2018 itu berharap dia mampu melangkah jauh dan memetik setiap pelajaran berharga dari setiap pertandingan melawan para pemain yang lebih diunggulkan.