Kalteng Putra Lakoni Laga Kandang Rasa Tandang Saat Lawan PSS Sleman

By Nungki Nugroho - Jumat, 5 Juli 2019 | 05:15 WIB
Slemania memberikan koreo angka 43 untuk PSS Sleman di laga pekan kedua Liga 1 2019 kontra Semen Padang di Stadion Maguwoharjo, Sabtu (25/5/2019) malam. (DEODATUS KRESNA/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pertandingan Kalteng Putra melawan PSS Sleman pada pekan ketujuh Liga 1 2019 digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Minggu (7/7/2019).

Duel kandang rasa tandang bakal dilakoni oleh Kalteng Putra saat menjamu PSS Sleman pada pekan ketujuh Liga 1 2019.

Pertandingan ini seharusnya digelar di Stadion Sultan Agung, Bantul, yang merupakan markas Kalteng Putra di Liga 1 2019.

Namun, Vice General Manajer PT Putra Sleman Sembada, Tara Derifatoni, mengungkapkan bahwa laga tersebut harus pindah venue karena tidak turunnya izin dari Polda DIY.

Baca Juga: Kembali Emosi, Manahati Lestusen Akan Ditegur Rahmad Darmawan

Walau begitu, ia memastikan, kedua manajemen tim telah sepakat pertandingan digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman.

"Jadi, izin tidak turun kalau pertandingan digelar di Bantul, sementara untuk izin di Maguwoharjo ini sudah turun dari pihak kepolisian," kata Tara dikutip BolaSport.com dari Tribun Jogja.

"Adapun kick-off tetap sesuai jadwal semula pukul 18.30 WIB," tutur Tara menambahkan.

Tara juga menjelaskan, status tuan rumah tetap disandang Kalteng Putra pada laga ini.