Juara untuk Kali ke-10 di Sachsenring, Marquez Lampaui Rekor Rossi

By Diya Farida Purnawangsuni - Senin, 8 Juli 2019 | 17:45 WIB
Marc Marquez dan Valentino Rossi bersaing ketat di tikungan. (taufikbatubara)

BOLASPORT.COM - Keberhasilan Marc Marquez meraih gelar juara ke-10 di Sachsenring tak hanya membawa dia menjadi juara paruh musim MotoGP 2019, tetapi juga mengantarnya melampaui rekor kemenangan Valentino Rossi di Sirkuit Mugello.

Sebelum naik podium kampiun pada MotoGP Jerman 2019 yang berlangsung di Sachsenring, akhir pekan lalu, catatan kemenangan Marc Marquez dan Valentino Rossi di satu sirkuit sama banyak yakni 9 kali.

Hanya, Rossi meraih sembilan gelar juara tersebut di Sirkuit Mugello, Italia, bukan di Sachsenring, Jerman.

Baca Juga: Trauma dengan Crash di Austin, Marquez Pilih Main Aman di Sachsenring

Berdasarkan rangkuman data yang dihimpun BolaSport.com, Rossi sukses menjadi juara di Sirkuit Mugello pada tahun 1997, 1999, serta 2002-2008.

Perinciannya, juara 125cc pada tahun 1997, kampiun 250cc pada tahun 1999, dan juara MotoGP pada rentang tahun 2002-2008.

Sementara itu, catatan Marquez sedikit lebih mentereng ketimbang Rossi.

Jika The Doctor tak runut menjuarai balapan di Sirkuit Mugello, Marquez justru selalu sukses menjadi kampiun di Sachsenring dalam 10 tahun terakhir.

Marc Marquez pertama kali naik ke podium kampiun di Sachsenring pada tahun 2010.