Eks Tunggal Putra Nomor 1 Dunia asal India Bidik Medali Olimpiade 2020

By Nestri Yuniardi - Kamis, 11 Juli 2019 | 18:50 WIB
Pelatih tunggal putra tim nasional India, Mulyo Handoyo (kiri), saat mendampingi Kidambi Srikanth be (KOMPAS.COM)

"Ini adalah tentang memenangkan poin-poin krusial dimana hal itu dapat mengubah alur suatu pertandingan," ucap Kidambi melanjutkan.

Selain terus memupuk optimismenya, pebulu tangkis tunggal putra berperingkat kesembilan dunia itu juga ingin berkaca pada pencapaian India dalam beberapa penyelenggaraan pesta olahraga, baik Commonwealth Games, Asian, Games, dan Olimpiade.

Hal inilah yang kemudian mendorong Kidambi untuk membidik keping medali di Tokyo pada musim panas tahun depan.

Baca Juga: Klasemen Perolehan Gelar Juara BWF World Tour Usai Canada Open 2019

"Saya menantikan perhelatan Olimpiade. Tujuan akhir saya adalah untuk menyabet medali pada Olimpiade tahun depan," ucap dia.

"Kami (bulu tangkis India -red) telah melakukan yang terbaik dalam lima hingga enam tahun terakhir,"

"Berhasil memenangkan beberapa medali emas pada Commonweatlh Games tahun lalu, Asian Games 2018 dan mudah-mudahan kami juga bisa tampil bagus pada Olimpiade," kata Kidambi Srikanth memungkasi.

Sepanjang pergelaran Olimpiade, India baru mengoleksi dua keping medali yang didapat dari nomor tunggal putri.

Saina Nehwal meraih medali perunggu Olimpiade London 2012, sementara Pusarla Venkata Sindhu mendapat medali perak pada Olimpiade Rio 2016.