Saham Pengembang Gim FIFA Melorot Usai Juventus 'Membelot' ke PES 2020

By Dimas Wahyu Indrajaya - Kamis, 18 Juli 2019 | 10:00 WIB
Tampilan wajah striker Juventus, Cristiano Ronaldo pada gim PES 2020. (YOUTUBE.COM/EFOOTBALLPES)

BOLASPORT.COM - Juventus secara tak langsung membuat saham EA Sports melorot setelah memutuskan 'membelot' ke gim PES yang dikembangkan oleh Konami.

Saham pengembang video gim asal Amerika Serikat, EA (Electronic Arts) Sports melorot 3,28 persen pada Selasa (16/7/2019).

Baca Juga: Yakin Berkualitas, Anak Baru Chelsea Pede Jadi Pengganti Eden Hazard

Menurut kabar yang BolaSport.com lansir dari CNBC, penyebabnya adalah keputusan Juventus yang melakukan kerja sama eksklusif dengan kompetitor EA yakni Konami.

Pada 15 Juli, EA untung 22,76 triliun poundsterling tetapi kemudian merosot menjadi 22,1 triliun poundsterling pada hari berikutnya.

Juventus dengan Cristiano Ronaldo-nya memang menjadi salah satu daya tarik gim sepak bola FIFA yang dikembangkan EA.

Lepas dari FIFA, kini Bianconeri akan menghiasi gim sepak bola Pro Evolution Soccer (PES) untuk edisi 2020 keluaran perusahaan gim Jepang, Konami.

Konami sepakat menjalin kerja sama dengan Juventus untuk tiga tahun ke depan dan sudah men-scan tubuh Cristiano Ronaldo, Paulo Dybala dan pilar Juventus yang lain demi grafis 3D gim PES 2020.

Baca Juga: Susah Balik ke Barcelona, Neymar Mau Membelot ke Real Madrid