Di Bawah Persebaya, Milo Yakin Bawa Arema FC ke Papan Atas Liga 1

By Mochamad Hary Prasetya - Rabu, 24 Juli 2019 | 16:50 WIB
Pelatih Arema FC, Milomir Šešlija. (SUCI RAHAYU/KOMPAS.COM)

Lebih lanjut, Milomir Seslija mengatakan kekalahan 0-1 dari Madura United pekan lalu rupanya tetap membuat ia semakin optimistis membawa Arema FC lebih tinggi.

Sebab, dari segi permainan, tim berjulukan Singo Edan itu sudah bermain semaksimal mungkin.

Baca Juga: Persija Optimistis Kalahkan PSM di Makassar demi Treble Winners

TWITTER MADURA UNITED
Pemain Madura United, Slamet Nurcahyo, berduel dengan bek Arema FC, Hamka Hamzah, pada laga pekan kesepuluh Liga 1 2019 di Stadion Gelora Madura, Sabtu (20/7/2019).

Terbukti para pemain Madura United kesulitan mendapatkan peluang emas pada pertandingan itu.

Milomir Seslija mengakui timnya mendapatkan kesialan karena kemasukan satu gol, padahal Arema FC banyak punya peluang emas.

"Banyak yang bilang Madura United adalah tim favorit juara, tapi kami bisa mengungguli kekuatan mereka," kata Milomir Seslija.

Baca Juga: Transfer Andre Silva Gagal, AC Milan Tak Jadi Bisa Gaet Angel Correa?

Milo membandingkan kondisi Arema dengan tim kuat lain, PSM Makassar, yang mengalami kekalahan dalam dua pertemuan terakhir kontra Madura United.

"Ketika melawan mereka, kami memiliki 4-6 peluang dan Madura United tidak memiliki peluang sama sekali selama 90 menit," tuturnya.

"Saya pikir Arema FC sudah menunjukkan permainan yang terhebat karena permainan kami sangat menarik untuk disaksikan, bahkan komentator pun mengiyakan hal tersebut," ucap pelatih asal Bosnia-Herzegovina itu.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Sudah genap 2 tahun BolaSport.com menemani Bolasporter. . Terima kasih dukungan dan loyalitasnya. . #hbd #bolasport #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on