Mohamed Salah Jalani Umroh Sebelum Gabung ke Liverpool

By Bagas Reza Murti - Selasa, 30 Juli 2019 | 17:06 WIB
Foto Mohamed Salah yang sedang menjalani ibadah umroh. (TWITTER.COM/THEFIRMBL)

BOLASPORT.COM - Penyerang Liverpool asal Mesir, Mohamed Salah menjalani ibadah umroh sebelum bergabung dengan skuat Liverpool untuk persiapan pramusim 2019-2020.

Hal ini diketahui setelah foto Mohamed Salah tersebar di sosial media twitter.

Dalam foto tersebut, terlihat Salah menggunakan masker dalam balutan pakaian ihram (kain putih), serta dikawal oleh dua orang pengawal.

Dikutip BolaSport.com dari laman Ahly News, Mohamed Salah memang menjalani ibadah umroh sebelum bergabung dengan skuat Liverpool untuk musim 2019-2020.

Mohamed Salah mendapat libur panjang usai membela timnas Mesir di ajang Piala Afrika 2019.

Ia dijadwalkan kembali ke skuat Juergen Klopp pada Senin (29/7/2019) yang menjalani pemusatan latihan di Evian, Prancis.

Baca Juga: Bawa-bawa FIFA, Marko Simic Sebut PSM Banyak Keuntungan

Mohamed Salah saat ini sudah bergabung dengan skuat The Reds di Prancis.

Hal ini dibuktikan dengan unggahan instastory Mohamed Salah yang menunjukkan kebersamaan dengan Roberto Firmino.

Dua pemain Liverpool asal Brasil, Roberto Firmino dan Alisson Becker juga sudah bergabung dengan skuat.

Pemusatan latihan di Evian, Prancis merupakan latihan terakhir sebelum musim 2019-2020 dimulai.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by egypatianking11 (@salah11_lovers) on

Baca Juga: Wasit Persela Lamongan Vs Borneo FC Dievakuasi dari Stadion dengan Truk Polisi

Pemusatan latihan tersebut akan diakhiri dengan laga melawan Olympique Lyon, 31 Juli nanti.

Empat hari setelahnya, mereka akan ditunggu Man City di Stadion Wembley.

Man City sejatinya jadi juara Liga Inggris dan Piala FA, Liverpool kemudian mengambil satu jatah sebagai peringkat kedua Liga Inggris musim lalu.

Pramusim yang Kurang Baik

Liverpool kalah tiga kali dalam empat laga terakhir pada persiapan di pra-musim.

The Reds tumbang dari Napoli (0-3), Sevilla (1-2), dan Borussia Dortmund (2-3) serta imbang kontra Sporting CP (2-2) dalam pramusim 2019-2020.

Artinya, Liverpool hanya berhasil menang saat lawan tim kasta bawah, Tranmere Rovers (6-0) dan Bradford City (3-1).

Hal ini sangat mengkhawatirkan bagi Liverpool yang akan memulai musim mereka pekan depan dengan menghadapi Manchester City pada ajang Community Shield, 4 Agustus 2019.

TWITTER.COM/STANDARDSPORT
Mauricio Pochettino (kiri) dan Juergen Klopp bersalaman usai laga final Liga Champions Tottenham vs Liverpool di Madrid, 1 Juni 2019.

Baca Juga: Setelah Cristiano Ronaldo, Neymar Bebas dari Kasus Perkosaan

Jelang laga tersebut, pelatih Liverpool, Juergen Klopp, mengakui kesalahan-kesalahan yang tak boleh terulang saat lawan Man City.

Setidaknya ada tiga hal fatal yang Klopp contohkan ketika laga terakhir kontra Napoli.

"Kita lihat seperti tahun lalu, Man City adalah laga yang paling sulit untuk dilakukan sepanjang musim," tutur Klopp, dilansir BolaSport.com dari Liverpool Echo.

"Pada laga kontra Napoli, kami tak menahan serangan balik dengan baik."

"Kami juga kehilangan bola pada saat yang salah, serta kami tak melindungi bola dengan baik."

"Andai itu terjadi saat lawan City, kami tak punya peluang untuk menang," tambah Klopp.