Bukan Dybala atau Maguire, Bocah 16 Tahun Bisa Jadi Rekrutan Ketiga Man United

By Henrikus Ezra Rahardi - Kamis, 1 Agustus 2019 | 17:40 WIB
Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer. (TWITTER.COM/SQUAWKANEWS)

BOLASPORT.COM - Manchester United dikabarkan bakal menyelesaikan kesepakatan dengan pemain akademi Monaco, Hannibal Mejbri, dalam 24 jam ke depan.

Pemain berumur 16 tahun asal Monaco, Hannibal Mejbri, berpeluang menjadi rekrutan ketiga Manchester United pada bursa transfer musim panas ini.

Manchester United mencoba memanfaatkan situasi pelik yang dialami Hannibal Mejbri di Monaco.

Mejbri saat ini dikabarkan telah dipinggirkan dari tim muda Monaco akibat perselisihan dengan klub soal kontraknya.

Baca Juga: Pemain Barcelona Jadi Salah Satu Penyebab Krisis di Valencia

Keluarga Mejbri mengklaim bahwa Monaco telah mengingkari perjanjian. Masalah ini bahkan berpeluang berlanjut ke jalur hukum.

Dikabarkan bahwa perbedaan pendapat itu salah satunya diakibatkan keinginan Mejbri untuk hengkang ke Manchester United.

Dilansir BolaSport.com dari Metro, Mejbri memang sudah menjalani negosiasi kontrak bersama Manchester United selama lebih dari delapan bulan terakhir.

Akan tetapi, keinginan Mejbri berseragam Setan Merah terhalang dengan munculnya banyak klub yang berminat untuk mendatangkan dia.

Baca Juga: Belum Juga Diumumkan, Ternyata Arsenal Belum Sepakat Soal Transfer Nicolas Pepe

Monaco jelas ingin mempertimbangkan tawaran lain bagi pemain yang diboyong dengan biaya 1 juta pound (sekitar 17 miliar rupiah) saat berusia 14 tahun.

Sementara Manchester United enggan menebus Hannibal Mejbri dengan harga tak terlalu mahal. Mereka telah setuju untuk membayar 9,1 juta pound (sekitar 153 miliar rupiah).

Sang pemain dengan perwakilannya direncanakan akan terbang ke Manchester pada Kamis (1/8/2019) untuk menyelesaikan kepindahan.

Mejbri akan jadi pemain ketiga yang didatangkan oleh Man United setelah Daniel James dan Aaron Wan-Bissaka.

Mejbri bakal bergabung dengan tim U-18 Manchester United sambil menunggu debut profesional bersama tim utama.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Kapten timnas U-15 Timor Leste sekaligus pencetak gol terbanyak sementara Piala AFF U-15 2019, Gali Freitas tengah mendapat banyak sorotan. . Gali Freitas diduga telah melakukan 'pencurian umur' demi dapat membela timnas negaranya berlaga di ajang Piala AFF U-15 2019. . Dugaan pencurian umur ini bahkan juga sudah diketahui oleh pihak Federasi sepak bola Asia Tenggara (AFF). . Dalam pernyataan resmi yang dikeluarkan, pihak AFF mengklaim akan segera melalukan investigasi dan menyelediki kasus tersebut. . #pialaaffu152019 #pialaaff #AFF #timorleste #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on