Thailand Open 2019 - Fitriani Mengaku Masih Kurang Fokus Saat Bermain

By Agustinus Rosario - Jumat, 2 Agustus 2019 | 16:40 WIB
Ekspresi tunggal putri Indonesia, Fitriani usai kalah pada babak pertama Malaysia Open 2019, Rabu (3/4/2019) (BADMINTON INDONESIA)

BOLASPORT.COM - Indonesia gagal menambah wakil pada babak semifinal setelah wakil tunggal putri terakhir, Fitriani, ditumbangkan oleh pemain Jepang, Sayaka Takahashi, Jumat (2/8/2019).

Dalam pertandingan yang digelar di lapangan 3 Huamark Indoor Stadium, Bangkok tersebut, Fitriani harus mengakui keunggulan Takahashi dengan skor 20-22, 21-15, 14-21.

Fitriani akhirnya gagal mengulangi prestasinya saat turnamen Thailand Masters tahun ini dimana dia berhasil menggondol gelar juara.

Kekalahannya ini juga menegaskan dominasi Takahashi atas Fitriani dengan selalu menang dalam 3 kali pertemuan.

Baca Juga: Thailand Open 2019 - Greysia/Apriyani Mengaku Terlalu Berhati-hati

Ditemui seusai pertandingan, Fitriani menuturkan bahwa dia banyak kehilangan fokus dalam pertandingannya kali ini.

"Secara umum di tiga pertandingan terakhir ini saya masih sering blank dan kehilangan fokus," tuturnya kepada Badmintonindonesia.org seperti dikutip Bolasport.com

"Pada gim pertama, saya unggul terus, namun banyak melakukan kesalahan yang berakibat kecolongan poin. Pada gim kedua, saya mencoba menerapkan pola yang berbeda. Saya lebih banyak mengulur waktu dan menyerang jika ada kesempatan," ucap Fitriani.

Tunggal putri peringkat ke-29 dunia tersebut juga mengakui permainan buruk yang ditunjukkannya di gim penentuan.