Harry Maguire Lebih Baik daripada 205 Pemain Liga Inggris dan Van Dijk

By Ahmad Tsalis - Sabtu, 3 Agustus 2019 | 21:45 WIB
Bek Leicester City, Harry Maguire, jadi incaran Manchester United. (TWITTER.COM/MAGNELEOKARLSEN)

Kehadiran Maguire pun bisa jadi sebuah jaminan bagi kekukuhan lini pertahanan Man United.

Data yang dikutip BolaSport.com dari Opta memberi bukti anggapan tersebut.

Sepnjang musim 2018-2019, Harry Maguire mampu memenangi 78 persen duel udara yang ia lakukan di Liga Inggris.

Kalau menurut WhoScored, pemuda berpostur 194 sentimeter ini rata-rata bisa membikin 3,8 duel udara sukses tiap laga.

Baca Juga: Antoine Griezmann Gabung Barcelona dengan Cara Tidak Baik-baik 

Karena musim lalu Maguire memainkan 31 laga di Liga Inggris, total duel udara sukses yang ia ciptakan ada di angka 117,8!

Nah, menurut Opta, jumlah itu lebih baik ketimbang 205 pemain di Liga Inggris musim lalu yang bisa memenangi duel udara di atas 50 kali.

Bahkan, Opta juga mengklaim bahwa Maguire juga mengungguli bek andalan Liverpool, Virgil van Dijk.

Sebab Van Dijk cuma mampu menghasilkan 75 persen kesuksesan dari seluruh duel udara yang ia lakukan di Liga Inggris semusim silam.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Kapten timnas U-15 Timor Leste sekaligus pencetak gol terbanyak sementara Piala AFF U-15 2019, Gali Freitas tengah mendapat banyak sorotan. . Gali Freitas diduga telah melakukan 'pencurian umur' demi dapat membela timnas negaranya berlaga di ajang Piala AFF U-15 2019. . Dugaan pencurian umur ini bahkan juga sudah diketahui oleh pihak Federasi sepak bola Asia Tenggara (AFF). . Dalam pernyataan resmi yang dikeluarkan, pihak AFF mengklaim akan segera melalukan investigasi dan menyelediki kasus tersebut. . #pialaaffu152019 #pialaaff #AFF #timorleste #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on