Imbangi Persija, Modal Bagus Arema Sebelum Menjamu Persebaya

By Muhammad Robbani - Minggu, 4 Agustus 2019 | 16:00 WIB
Sayap Persebaya Surabaya Irfan Jaya (kanan) ditempel ketat pemain Arema FC Riky Kayame dalam final leg pertama Piala Presiden 2019 di Stadion Gelora Bung Tomo, Kota Surabaya, Selasa (9/4/2019) sore WIB. (PERSEBAYA.ID)

BOLASPORT.COM - Pelatih Arema FC, Milomir Seslija mengaku puas dengan hasil imbang 2-2 kontra tuan rumah Persija Jakarta pada lanjutan Liga 1 2019.

Arema FC dijamu Persija Jakarta pada pekan ke-12 Liga 1 2019 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Sabtu (3/8/2019).

Bagi Milomir Seslija, hasil ini jadi modal bagus buat Arema yang akan menghadapi duel besar lagi kontra Persebaya pada pekan ke-14 Liga 1, Kamis (15/8/2019).

"Selanjutnya kami akan bermain di derbi Jatim dan ini akan menjadi modal yang sangat baik," kata Milomir Seslija seusai laga.

MUHAMMAD ROBBANI/BOLASPORT.COM
Pelatih dan pemain Arema FC, Milomir Seslija serta Muhammad Rafli saat memberikan keterangan pers seusai laga kontra Persija Jakarta, Sabtu (3/8/2019).

Baca Juga: Persija Vs Arema FC - Cerita Muhammad Rafli Sungkem ke Ismed Sofyan

"Saya sangat mengapresiasi anak asuh saya yang bermain baik di laga ini. Ditambah wasit juga cukup bagus," ujarnya menambahkan.

Pelatih asal Bosnia itu hanya menyayangkan timnya melakukan kesalahan meski Arema mencetak gol lebih awal lewat Hanif Sjahbandi pada awal babak pertama.

Persija berhasil membalas dua gol sekaligus via Novri Setiawan dan Marko Simic sehingga skor menjadi 2-1 untuk keunggulan Macan Kemayoran.