Ratu Tisha Buka Suara Terkait Teriakan Pulang dari Suporter PSM

By Mochamad Hary Prasetya - Kamis, 8 Agustus 2019 | 20:41 WIB
Sekjen PSSI, Ratu Tisha Destria (tengah) berada di antara petinggi PSSI plus penonton yang ada di tribune VVIP Stadion Andi Mattalatta, Kota Makassar pada final Piala Indonesia 2018 antara PSM kontra Persija, 6 Agustus 2019. (TRIBUN TIMUR/ABDIWAN BOXY)

BOLASPORT.COM - Ada kejadian unik yang dirasakan Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Ratu Tisha, ketika menyaksikan pertandingan final leg kedua Piala Indonesia 2018 antara PSM Makassar kontra Persija Jakarta di Stadion Andi Mattalatta, Makassar, Sulawesi Selatan, Selasa (6/8/2019).

Ratu Tisha yang baru tiba beberapa saat sebelum kick-off pertandingan langsung duduk di bangku VVIP Stadion Andi Mattalatta.

Belum juga duduk, Ratu Tisha yang mengenakan jaket berwarna hitam langsung diteriaki oleh suporter PSM Makassar.

Dari pantauan BolaSport.com di Stadion Andi Mattalatta, Ratu Tisha mencoba mengabaikan teriakan tersebut dan fokus bersalaman dengan beberapa tokoh penting di tribun penonton.

Teriakan pulang dari suporter PSM Makassar kepada Ratu Tisha lama kelamaan semakin kencang terdengar.

Suporter PSM Makassar juga meneriaki mafia ketika Ratu Tisha tiba di VVIP Stadion Andi Mattalatta.

Baca Juga: Stopper Timnas U-18 Indonesia Tatap Brunei Setelah Lewati Timor Leste

Baru juga duduk sebentar, tekanan kepada Ratu Tisha semakin nyaring didengar.

Walhasil Panpel PSM Makassar membawa Ratu Tisha untuk pindah duduk ke tempat keluarga para pemain Juku Eja.