Masalah Gaji Jadi Penghalang Man United Usir Alexis Sanchez ke AS Roma

By Sri Mulyati - Sabtu, 10 Agustus 2019 | 19:30 WIB
Pemain sayap Manchester United, Alexis Sanchez, optimistis dengan peluang timnya di Liga Champions musim ini. (TWITTER.COM/SKYSPORTSPL)

BOLASPORT.COM - Manchester United menemui masalah baru kala berusaha menawarkan pemain sayap mereka, Alexis Sanchez, ke AS Roma.

Dalam rumor yang beredar beberapa hari ini, Manchester United berencana melepas Alexis Sanchez dengan status pinjaman.

AS Roma sebenarnya menyambut baik tawaran dari Man United ini.

Baca Juga: Kegendutan, Berat Romelu Lukaku Dua Kali Lipat Bobot Emas Monas?

Hal ini tidak lepas dari nasib AS Roma yang terancam ditinggal striker andalan mereka, Edin Dzeko.

Kedatangan Sanchez jelas bisa memperkuat lini depan AS Roma untuk musim ini.

Baca Juga: Starting XI West Ham Vs Man City - Dua Tim Turunkan Dua Debutan

Masalahnya, mendatangkan Sanchez dengan status pinjaman bukanlah hal yang mudah dilakukan oleh AS Roma.

Dilansir BolaSport.com dari Sky Sport Italia, AS Roma tidak sanggup menanggung gaji Sanchez sebesar 350 ribu poundsterling (sekitar Rp5,6 miliar).

AS Roma pun mengancam mundur dari negosiasi ini jika Man United tidak memberi subsidi untuk gaji Sanchez.

Baca Juga: Pelatih Barcelona Akui Nasib Satu Gelandang Senior Masih Tidak Jelas

Artinya, Man United tetap harus menanggung setengah dari gaji Sanchez jika melepasnya ke AS Roma.

Sanchez bisa menjadi tambahan yang berharga bagi AS Roma jika mereka berhasil mendatangkannya.

Sang pemain sudah memiliki pengalaman di Liga Italia bersama Udinese sehingga AS Roma tidak perlu terlalu mengkhawatirkan proses adaptasinya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Mampukah Manchester City mempertahankan rekornya pada musim ini? . #mancity #manchestercity #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on