Sudah Tes Medis, Ivan Perisic Segera Diresmikan Jadi Pemain Bayern Muenchen

By Dwi Widijatmiko - Senin, 12 Agustus 2019 | 19:30 WIB
Penyerang sayap Inter Milan, Ivan Perisic, mencetak gol via penalti pada laga pekan ke-32 Liga Italia melawan Frosinone, Minggu (14/4/2019). (TWITTER.COM/INTER)

BOLASPORT.COM - Penyerang sayap Inter Milan, Ivan Perisic, akan segera diresmikan menjadi pemain baru klub Bundesliga alias Liga Jerman, Bayern Muenchen.

Ivan Perisic memang disebut-sebut tidak masuk dalam rencana pelatih baru Inter Milan, Antonio Conte.

Dengan Inter Milan-nya Antonio Conte akan bermain dengan formasi 3-5-2, memang sulit mencarikan tempat buat Ivan Perisic, yang biasa mengeluarkan kemampuan terbaiknya dalam skema 4-3-3.

Sejak pekan lalu beredar kabar bahwa Bayern Muenchen melakukan pendekatan kepada Inter Milan untuk transfer pemain asal Kroasia ini.

Kabar tersebut sekarang semakin mendekati kenyataan karena Perisic sudah berada di Jerman sejak akhir pekan kemarin.

Pada Senin (12/8/2019) pagi waktu setempat, Perisic sudah menjalani tes medis di Muenchen.

Kepergok pers Jerman, Perisic mengonfirmasi dirinya sudah melakoni tes kesehatan.

"Ya, saya sudah dites. Saya akan melakukan yang terbaik," katanya seperti dikutip Bolasport.com dari Calciomercato.

Baca Juga: Inter Milan Akan Pinjamkan Ivan Perisic ke Bayern Muenchen

Baca Juga: Bayern Muenchen Tebar Jaring ke Inter Milan untuk Cari Winger Anyar 

Setelah menjalani tes medis, Perisic mengunjungi kantor Bayern Muenchen untuk menandatangani kontrak.

Inter Milan disebut setuju meminjamkan Perisic dengan biaya 5 juta euro plus Bayern Muenchen mendapatkan opsi pembelian pada musim panas mendatang seharga 20 juta euro.

Karakteristik permainan Perisic memang bakal cocok untuk Bayern Muenchen.

Die Roten sedang mencari winger andal setelah ditinggal Franck Ribery, yang kontraknya habis, dan Arjen Robben, yang pensiun.

Bermain di Bundesliga atau Liga Jerman bukan hal yang asing bagi Ivan Perisic.

Dia sudah pernah memperkuat Borussia Dortmund pada periode 2011-2013 dan Wolfsburg pada selang 2013-2015.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Berikut ini adalah tim terbaik pekan ke-13 Liga 1 2019 versi @bolasportcom #Liga1 #liga12019

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on