Goh/Lai Akui Tidak Dalam Kondisi 100 Persen untuk Kejuaraan Dunia 2019

By Nestri Yuniardi - Rabu, 14 Agustus 2019 | 22:20 WIB
Berita bulu tangkis internasional. (ANDREAS JOEVI/BOLASPORT.COM)

Cedera inilah yang membuat dia dan Lai batal mengikuti Kejuaraan Asia 2019.

Kini, menjelang Kejuaraan Dunia 2019, mereka pun secara terang-treangan mengaku sedang tidak berada dalam tahap kebugaran 100 persen.

"Saya tidak pada tahap 100 persen pada pekan depan (Kejuaraan Dunia 2019 )," ucap Goh Soon Huat, dikutip BolaSport.com dari laman The Star.

Pemain berusia 29 tahun itu mengaku bahwa cederanya memang telah sembuh.

Baca Juga: Lin Dan Ungkap Gelar Juara Dunia Paling Berarti dan Harapan di Basel

Namun, kondisi pasca-cedera masih belum bisa menjaminnya untuk terus tampil optimal.

"Seperti biasa, performa setelah dibekap cedera tidak akan optimal," kata Goh.

"Sejak Malaysia Open 2019, saya bingung dan frustrasi dan ini tentu buruk bagi tandem kami karena kami tidak bisa berlatih bersama dalam waktu yang lama," ucap dia.

Pada Kejuaraan Dunia 2019, Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie diunggulkan di tempat ke-12.

Baca Juga: Kim Ji-hyun, Eks Pelatih Korsel yang Sampai Saat Ini Masih Kagumi Susy Susanti