Antoine Griezmann Jual Temannya Seharga Rp 404 Miliar

By Ade Jayadireja - Kamis, 15 Agustus 2019 | 14:00 WIB
Penyerang Barcelona, Antoine Griezmann. (TWITTER.COM/FCBARCELONA)

BOLASPORT.COM - Banyak pesepak bola yang fanatik dengan gim Football Manager, termasuk Antoine Griezmann.

Antoine Griezmann punya banyak waktu luang sebelum mengarungi Liga Spanyol musim 2019-2020 bersama FC Barcelona.

Ia pun memanfaatkan masa rehat untuk menjalankan tugas sebagai pelatih virtual di gim Football Manager.

Lewat Twitter, Griezmann memamerkan skuat Arsenal racikannya untuk 2023.

Baca Juga: Piala Super Eropa - Kiper Liverpool Bikin Penyelamatan Ilegal?

Sang bomber menjual hampir seluruh pemain yang ada di The Gunners saat ini.

Penyerang berusia 28 tahun itu bahkan juga mendepak rekannya di timnas Prancis, Alexandre Lacazette.

Di dalam reply, Griezmann mengaku melego sahabatnya ke Huddersfield Town dengan harga 23,5 juta poundsterling (Rp 404,6 miliar).

TWITTER.COM/ANTOGRIEZMANN
Balas-balasan di Twitter antara Antoine Griezmann dan Alexandre Lacazette.

Baca Juga: VIDEO - Kaki Kiper Gratisan Bawa Keberuntungan Buat Liverpool

Baca Juga: Jelang Lawan Arema FC, Bek Persebaya Ungkap Situsai Internal Timnya

Griezmann memanfaatkan uang hasil penjualan untuk mendatangkan pemain-pemain muda bertalenta seperti Frenkie de Jong, Jadon Sancho, dan Joao Felix.

Nama yang disebut terakhir menyandang julukan Titisan Cristiano Ronaldo.

Kembali ke realita, Griezmann akan menjalani debut kompetitif bareng Barcelona dalam partai pembuka liga melawan Athletic Bilbao, Jumat (16/8/2019).

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 

Sadio Mane seolah tak kenal lelah jelang laga Liverpool vs Chelsea pada ajang Piala Super Eropa #SadioMane #Liverpool #Chelsea

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada