Fabio Quartararo Tak Tahu jika Andrea Dovizioso Juga Ikut Terjatuh

By Agung Kurniawan - Senin, 26 Agustus 2019 | 14:05 WIB
Pembalap Petronas Yamaha SRT, Fabio Quartararo sedang lakukan persiapan jelang balapan MotoGP Inggris 2019, Minggu (25/8/2019) (twitter.com/sepangracing)

BOLASPORT.COM - Pembalap Petronas Yamaha SRT, Fabio Quartararo, mengaku tak sadar jika Andrea Dovizioso turut menjadi korban pada insiden MotoGP Inggris 2019.

Setelah tampil solid sepanjang sesi latihan bebas dan babak kualifikasi, Fabio Quartararo gagal meraih hasil maksimal pada balapan MotoGP Inggris 2019.

Pada balapan yang digelar pada hari minggu di Sirkuit Silverstone, Inggris tersebut, pembalap berjulukan El Diablo harus mengakhiri balapan lebih awal setelah mengalami crash.

Dia terjatuh dari motornya di tikungan 1 Sirkuit Silverstone saat balapan MotoGP Inggris 2019 baru memasuki putaran pertama.

Rookie berusia 20 tahun itu tak mampu mengendalikan laju motornya setelah memilih melebar agar tidak menabrak pembalap Suzuki Ecstar, Alex Rins yang langsung melakukan manuver.

Dia jatuh setelah terlalu keras menutup katup gas, hingga akhirnya pembalap Mission Winnow Ducati yakni Andrea Dovizioso yang tengah melaju kencang pun tak mampu untuk menghindar.

Andrea Dovizioso menyusul Fabio Quartararo mengakhiri balapan MotoGP Inggris 2019 lebih awal setelah dirinya terhempas ke udara dan jatuh terpelanting ke area gravel dengan amat keras.

Baca Juga: Diam-diam, Mourinho Berharap Akan Kejatuhan Zidane di Real Madrid

Pembalap asal Italia tersebut kemudian dilarikan ke medical center untuk mendapatkan perawatan pertama sebelum akhirnya diterbangkan dengan helikopter menuju rumah sakit untuk penanganan yang lebih serius.

Tabrakan itu pula membuat kuda besi milik Andrea Dovizioso yakni Ducati Desmodici GP19 sempat terbakar.

Fabio Quartararo pun mengaku jika dirinya tak sadar jika Andrea Dovizioso turut terlibat dalam insiden yang dialaminya di tikungan 1 Silverstone tersebut.

Baca Juga: Bocah 16 Tahun Barcelona Enggan Tinggalkan Lapangan Usai Debut

Rekan satu tim Franco Morbidelli itu tahu jika Andrea Dovizioso juga ikut terjatuh seteah dia berdiri.

"Saya bahkan tidak melihat bahwa dia (Dovizioso menyentuh motor, karena dia sempat terhempas ke udara," kata Fabio Quartararo, dilansir BolaSport.com dari Motorsport.

"Saya baru menyedari kalau Dovizioso ikut terjatuh setelah saya bagun dan berdiri berjalan untuk melihat kondisinya," ujar Quartararo.

Baca Juga: Borneo FC Resmi Lepas Dua Pemainnya Jelang Putaran Kedua Liga 1 2019

Sementara itu, pembalap bernomor 20 itu merasa bersyukur jika dirinya tidak mengalami cedera yang cukup parah atas insiden itu.

"Saya baik-baik saja, cukup beruntung bagi saya tidak mengalami cedera yang cukup serius dan itu adalah sisi positifnya," kata Fabio Quartararo mengakhiri.

Di sisi lain, Alex Rins berhasil keluar sebagai pemenang pada balapan MotoGP Inggris 2019 tersebut usai mengalahkan rider Repsol Honda, Marc Marquez di detik akhir balapan.

Usai menyambangi Inggris, MotoGP 2019 akan memasuki balapan ke-13 yang digelar di Misano World Circuit Marco Simoncelli, San Marino, pada 13-15 September mendatang.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Nama Ferry Rotinsulu tentu tidak asing lagi bagi pendukung timnas Indonesia. Ferry Rotinsulu sempat menjadi andalan di bawah mistar gawang timnas Indonesia pada kurun waktu 2005-2011. Karier Ferry di timnas dimulai dari tampil di SEA Games 2005 bersama timnas U-23 Indonesia hingga membela tim Merah Putih di Piala Asia 2007. Pemain asal Palu, Sulawesi Tengah, itu sempat menyatakan diri untuk pensiun dari dunia sepak bola empat tahun lalu. Kini, kiper yang kerap disapa FR12 itu memutuskan untuk turun gunung dan kembali berkarier di dunia sepak bola Tanah Air. Ferry Rotinsulu kembali ke tim yang membesarkan namanya dulu, Sriwijaya FC. Sebagaimana disampaikan oleh manajer Sriwijaya FC, Hendri Zainudin, pria berpostur 182 cm itu akan menjadi kiper ketiga dari Laskar Wong Kito. Keputusan ini diambil menyusul mundurnya kiper muda Sriwijaya FC yang bernama Alexander. . #ferryrotinsulu #ferry #sriwijayafc #ligaindonesia #liga2 #legend #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on