Penyerang Persib Ungkap Asa ke Bobotoh pada Putaran Kedua Liga 1 2019

By Nezatullah Wachid Dewantara - Jumat, 6 September 2019 | 15:15 WIB
Pemain Persib Bandung, Kevin van Kippersluis (tengah), menggiring bola pada laga kontra PSS Sleman pada pekan ke-17 Liga 1 2019 di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Jumat (30/8/2019). (SEPTIAN NUGRAHA/KOMPAS.COM)

BOLASPORT.COM - Penyerang baru Persib Bandung, Kevin van Kippersluis mengatakan harapannya untuk bobotoh pada putaran kedua Liga 1 2019.

Kevin van Kippersluis mampu menjalankan debut pada pekan terakhir putaran pertama Liga 1 2019 kala Persib Bandung menang atas PSS Sleman 1-0 di kandang.

Akan tetapi, debut tersebut dirasa masih kurang karena Kevin belum bisa memberikan gol pada laga pertama di depan para suporter Persib, bobotoh.

Dalam pertandingan terakhir Persib pada putaran pertama tersebut, Kevin sempat mendapatkan tiga peluang untuk mencetak gol.

Baca Juga: Reaksi Valentino Rossi Setelah Pembalap F1 Pakai Helmnya di GP Italia

Namun di luar peluang tersebut, justru gol datang dari pemain lokal Persib, Erwin Ramdani yang mampu mengentaskan Maung Bandung dari rentetan hasil buruk sebelumnya.

Kevin mengatakan, dirinya tak pernah setengah hati dalam bertanding.

Hanya saja, ia masih membutuhkan adaptasi bersama tim barunya.

Mengingat, waktu diresmikannya sebagai pemain baru Persib Bandung dengan pertandingan debutnya tidaklah lama.

Pemain asal Belanda tersebut yakin bahwa ia akan semakin beradaptasi dengan Persib dan mampu berbicara lebih banyak di lapangan.