Liga 1 2019 - Didepak dari Klubnya Lamanya, 4 Pemain Asing Mendarat ke Tim Rival

By Metta Rahma Melati - Sabtu, 7 September 2019 | 06:45 WIB
Duel Bruno Matos dan Hariono pada laga Persija Jakarta Vs Persib Bandung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Rabu (10/7/2019). (FERI SETIAWAN/WARTA KOTA)

BOLASPORT.COM - Beberapa klub Liga 1 2019 telah mendepak pemain asingnya.

Seperti contohnya, Arema FC melepas Pavel Smolyachenko, Badak Lampung melepas Frasisco Torres dan Kunihiro Yamashita.

Barito Putera melepas Artur Viera, Lucas Silva, dan Yoo Jae-hoon, Bhayangkara FC memutuskan Ramiro Fergonzi dan Flavio Beck.

Borneo FC pun melepas bek asal Belanda, Jan Lammers.

Baca Juga: Soal Tawuran Suporter Laga Persik Vs PSIM, Brajamusti Sepakat Damai

Kalteng Putra melepas Hedipo Gustavo dan Yoo Hyun-koo.

Madura United pun melepas Zah Rahan Krangar.

Persebaya Surabaya melepas Amido Balde. Lalu Persib Bandung melepas Bojan Malisic, Rene Mihelic, dan Atur Gevorkyan.

Baca Juga: Barito Putra Seleksi Pemain Naturalisasi Putaran kedua Liga 1 2019