Juru Kunci Liga Inggris Ganti Pelatih dan Tunjuk Penggantinya dalam 31 Menit

By Beri Bagja - Minggu, 8 September 2019 | 07:40 WIB
Javi Gracia, dipecat Watford. (TWITTER.COM/SQUAWKANEWS)

BOLASPORT.COM - Watford resmi mengakhiri kerja sama dengan pelatih Javi Gracia dan menunjuk pengganti yang familier bagi klub, Quique Sanchez Flores.

Watford telah berpisah jalan dengan Javi Gracia, yang bertugas di balik kemudi sejak 21 Januari 2018.

Media-media Inggris melaporkan perpisahan dengan Gracia sebagai pemecatan seiring keterpurukan Watford di dasar klasemen sementara Liga Inggris.

Hingga pekan keempat, The Hornets menjadi juru kunci dengan raihan satu poin saja dari hasil sekali imbang dan 3 kali kalah.

Padahal, rekam jejak Gracia terhitung lumayan buat ukuran klub sekelas Watford.

Pelatih asal Spanyol itu membawa klub finis di peringkat ke-14 dan 11 pada dua musim terakhir, plus maju ke final Piala FA 2018-2019, pertama bagi Watford dalam 35 tahun.

Javi Gracia pun kini menjadi korban pemecatan pertama di Liga Inggris 2019-2020.

"Semua orang di Watford mendoakan segala yang terbaik buat Javi dan staf untuk masa depan," begitu perpisahan yang disampaikan di situs resmi Watford pada Sabtu (7/9/2019) petang waktu lokal atau jelang tengah malam WIB.

Kabar perpisahan Watford dengan Gracia diumumkan pada jeda babak pertandingan kualifikasi Piala Eropa antara timnas Inggris versus Bulgaria.