Hasil Kualifikasi Euro 2020 - Hajar Kep. Faroe 4-0, Spanyol Jaga Kesempurnaan

By Ade Jayadireja - Senin, 9 September 2019 | 04:02 WIB
Striker timnas Spanyol, Rodrigo, melakukan selebrasi seusai menjebol gawnag Kepulauan Faroe, Minggu (8/9/2019). (TWITTER.COM/SEFUTBOL)

BOLASPORT.COM - Timnas Spanyol berhasil menjaga laju kemenangan saat jumpa timnas Kepulauan Faroe pada laga keenam Grup F Kualifikasi Euro 2020.

Bermain di depan publik sendiri, El Molinon, Minggu (8/9/2019), Spanyol sukses menghantam Kepulauan Faroe dengan skor 4-0.

Rodrigo dan Paco Alcacer jadi aktor utama di balik kemenangan tim tuan rumah lewat sumbangsih masing-masing dua gol.

Baca Juga: Juergen Klopp: Gabung Bayern Muenchen Sangat Pas Buat Karier Coutinho

Spanyol perlu waktu 13 menit untuk membuka keunggulan Spanyol.

Gol perdana mereka lahir dari sepakan Rodrigo yang menyambar umpan Mikel Oyarzabal di mulut gawang.

Spanyol memperoleh peluang emas untuk menggandakan keunggulan pada menit ke-37 melalui tendangan voli Thiago Alcantara.

Namun, kans tersebut buyar akibat penyelamatan gemilang kiper Gunnar Nielsen.

Baca Juga: Kiper Nomor Satu Jerman dan Bayern Muenchen Siap Pensiun, Jika...

Kepulauan Faroe bukanlah tanpa perlawanan.

Mereka gagal mencetak gol balasan pada menit ke-40 ketika sepakan terarah Joan Simun Edmundsson dimentahkan oleh David De Gea.

Skor 1-0 untuk Spanyol bertahan sampai turun minum.

Selesai rihat, Rodrigo kembali menghadirkan mimpi buruk buat Kepulauan Faroe.

Baca Juga: Charles Leclerc: Menang di GP Italia Rasanya Lebih Kuat 10 Kali Lipat

Striker Valencia itu mencetak gol keduanya pada menit ke-50 melalui tembakan kaki kiri yang menghujam keras ke pojok gawang.

Sebelum bubaran, tepatnya menit ke-90, Paco Alcacer membawa Spanyol semakin melesat jauh lewat golnya.

Pada masa injury time, ia masih bisa menambah satu gol lagi melalui sundulan dari umpan Jose Gaya.

Berkat kemenangan empat gol ini, Spanyol makin kokoh di pucuk klasemen Grup F dengan koleksi 18 poin.

Mereka menyapu bersih kemenangan dalam enam pertandingan.

Sebaliknya, Kepulauan Faroe semakin terkubur di dasar tabel dan tanpa satu kemenangan pun.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi Euro 2020 - Ciro Immobile Buka Puasa 2 Tahun, Italia Menang Lagi

Spanyol 4-0 Kepulauan Faroe (Rodrigo 13', 50', Paco Alcacer 90', 90+2')

Spanyol: 1-David De Gea, 15-Sergio Ramos (20-Unai Nunez 84'), 2-Daniel Carvajal, 4-Mario Hermoso, 14-Jose Gaya, 10-Thiago Alcantara, 16-Rodri, 21-Daniel Parejo, 11-Suso (7-Pablo Sarabia 68'), 19-Rodrigo, 12-Mikel Oyarzabal (9-Paco Alcacer 61')

Pelatih: Robert Moreno

Kepulauan Faroe: 1-Gunnar Nielsen, 13-Rogvi Baldvinsson (15-Andrias Eriksen 55'), 4-Atli Gregersen, 5-Heini Vatnsdal, 3-Viljormur Davidsen, 6-Hallur Hansson, 8-Brandur Hendriksson, 10-Soelvi Vatnhamar, 20-Joannes Bjartalid, 11-Klaemint Olsen, 14-Joan Simun Edmundsson (7-Kaj Leo Bartalsstovu 66')

Pelatih: Lars Olsen