Marcus Rashford Bisa Bernasib Tragis Seperti Penyerang Gagal Arsenal

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Selasa, 10 September 2019 | 20:20 WIB
Penyerang muda Manchester United, Marcus Rashford, tampak kecewa setelah gagal mengeksekusi tendangan penalti kala timnya takluk 1-2 dari Crystal Palace pada pertandingan Liga Inggris pekan ke-3 di Stadion Old Trafford, Sabtu (24/8/2019). (TWITTER.COM/NATIONALSPORT19)

Dirinya pun digadang-gadang bakal menjadi Thierry Henry yang baru seiring pemberian nomor punggung 14 kepada dirinya yang sebelumnya mengenakan seragam bernomor 32.

Namun harapan tinggi dari The Gunners membuat karier Walcott berakhir miris.

Penyerang asal Inggris itu aktif bermain sebagai penyerang sayap tetapi bersikukuh jika posisi terbaiknya adalah penyerang tengah.

Mantan penyerang Liverpool, Stan Collymore, melihat hal tersebut kini melingkupi Rashford.

Baca Juga: Tampil Apik di Timnas Inggris, Sterling Disebut Unggul dari Neymar

"Jika Rashford tidak berhati-hati, cepat atau lambat, dia akan bernasib seperti Walcott era modern," kata Stan Collymore dikutip BolaSport.com dari Metro.

“Itu sebabnya sekarang adalah waktu yang tepat baginya untuk memutuskan apakah dia bermain sebagai penyerang tengah atau penyerang sayap.

"Namun jika ia senang bermain di mana saja maka ia dapat bermain reguler di timnas Inggris.

"Akan tetapi jika ia tetap memaksa bermain di tengah selama 10 tahun ke depan, maka saya khawatir dampak negatifnya akan sangat besar bagi kariernya," tutup Collymore.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Esport saat ini sangat digandrungi di Indonesia khususnya di kalangan milenial. Bagaimana hal ini dapat terjadi? Mari hadiri IDBYTE Conference 2019 "Gaming For Change", 13&14 September 2019 di ICE BSD. Acara ini akan mengulas hal-hal menarik seputar esport dan ada juga esport tournament yang akan mempertandingkan gamers terbaik di Indonesia.

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on