Link Live Streaming Laga Persipura Jayapura Vs Persija Jakarta

By Bayu Chandra - Rabu, 11 September 2019 | 17:35 WIB
Ilustrasi Liga 1 2019. (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Laga tunda pekan ke-11 Liga 1 2019 akan mempertemukan Persipura Jayapura dengan Persija Jakarta.

Pertandingan Persipura kontra Persija akan dilangsungkan di Stadion Aji Imbut, Kota Tenggarong, Kalimantan Timur pada Rabu (11/9/2019) mulai pukul 18:30 WIB.

Laga ini akan disiarkan secara live melaui stasiun televisi Indosiar dan melalui live streaming di vidio.com.

Informasi Link Live Streaming berada di bawah setelah artikel ini Anda baca.

Persipura Jayapura selaku tim tuan rumah akan memainkan laga tunda melawan Persija Jakarta bukan di stadion kebanggaan mereka, Stadion Mandala, Jayapura.

Namun, mereka memainkan partai tandang di markas klub Liga 2 2019, Mitra Kukar.

Baca Juga: Myanmar Tumbang saat Pilar Persebaya Bawa Negerinya Menang

Stadion Mandala sedang dilakukan renovasi untuk persiapan menyambut Pekan Olahraga Nasional (PON) 2020.

Baca Juga: Jacksen F Tiago Ungkap Kondisi Persipura Jelang Hadapi Persija

Meski harus bermain di luar kandang, pelatih Persipura Jayapura, Jacksen F Tiago mengaku tidak mempermasalahkan.

Eks pelatih Barito Putera tersebut meyebut jika para pemain dalam kondisi baik menghadapi Persija Jakarta.

"Bersyukur tim dalam kondisi baik, walaupun kami main di Tenggarong dan ini bukan jadi alasan tak maksimal," ujar Jacksen F Tiago dikutip BolaSport dari akun twitter resmi klub @persipura63.

Hal yang sama juga disampaikan oleh pemaim Persipura Jayapura, Israel Wamiauw.

Menurut Israel, bermain di Tenggarong dan Papua sama saja.

"Kami akan bermain lepas tanpa beban, karena Tenggarong dan Papua sama saja," ujar Israel seperti dikutip BolaSport.com dari akun twitter @persipura63.

Sementara itu, Persija Jakarta bertekad dapat membawa pulang tiga poin dari Tenggarong demi memperbaiki posisi klasemen sementara Liga 1 2019.

Sebab, tim beralias Macan Kemayoran tersebut berada dalam posisi mengkhawatirkan di mana mereka menempati peringkat ke-17 klasemen sementara Liga 1 2019 dengan 14 poin.

Segala persiapan pun sudah dilakukan Persija Jakarta secara intensif dalam empat hari ke belakang.

Baca Juga: Menunggu Duet Fachruddin Aryanto dan Xandao di Persija Jakarta

Pelatih Persija Jakarta, Julio Banuelos menjelaskan bahwa semua pemain yang diturunkan diharapkan dapat menunjukan penampilan maksimal.

"Saya harap hari ini semua pemain diturunkan bisa tampil baik dan bisa tampil maksimal untuk bisa memenangi laga," ujar Julio Banuelos.

Berikut ini info link live streaming laga Persipura Jayapura Vs Persija Jakarta:

Link 1

Link 2

*Khusus yang menyaksikan pertandingan melalui live streaming di vidio.com para penonton harus berlangganan vidio premier terlebih dahulu.