Pemain Terbuang Manchester United Berhasil Cetak Gol ke Gawang Putra Zidane

By Henrikus Ezra Rahardi - Sabtu, 14 September 2019 | 12:20 WIB
Pemain Rayo Vallecano, Bebe (TWITTER.COM/U_DESPORTO)

Embarba yang berhasil mendapat bola kemudian segera melancarkan umpan terobosan yang segera disambar Bebe.

Pemain yang kini berusia 29 tahun tersebut berhasil berlari dengan kencang ke arah gawang Santander dan langsung menyontek bola ke gawang yang kosong.

Sementara, Luca Zidane gagal kembali ke gawang, lantaran posisinya terlalu jauh dengan bola saat diumpankan kepada Bebe.

Di sisi lain, Bebe sempat jadi sensasi, kala didatangkan Manchester United dari Vitoria Guimares pada 2010.

Baca Juga: Soal Masa Depan Messi, Pelatih Barcelona Tegaskan Pernyataan Sang Pemain Hanya Dipelintir

Ia dianggap sebagai salah satu pemain berbakat, oleh pelatih legendaris, Sir Alex Feguson, kala itu.

Namun, kariernya di Manchester United justru tak moncer, setelah hanya turun dalam tujuh pertandingan dan mengemas dua gol.

Selain itu, Bebe beberapa kali dipinjamkan oleh United.

Tercatatat, Besiktas, Rio Ave, dan Pacos Ferreira sempat menggunakan jasanya.

Namun, ia kemudian dilepas United ke Benfica pada 2015.

Malang melintang di liga Spanyol usai dipinjamkan Benfica ke sejumlah klub, Bebe kemudian berlabuh ke Rayo Vallecano, usai sempat dipinjamkan klub Spanyol, Eibar.

Pada musim 2019-2020, Bebe turun di empat pertandingan bersama Vallecano, dengan catatan satu gol.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Jadwal pekan ke-5 Liga Inggris 2019-2020. . Tim favorit kalian melawan siapa? . #ligainggris #epl #premierleague #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on