Imbang Lawan Jepang, Malaysia Tak Lolos ke Piala Asia U-16 2020

By Nungki Nugroho - Minggu, 22 September 2019 | 17:56 WIB
Aksi para pemain timnas U-16 Malaysia (kuning) dan pilar timnas U-16 Laos pada laga kedua Grup J Kualifikasi Piala Asia U-16 2020 di Stadion Nasional, Vientiane, 20 September 2019. (TWITTER.COM/FAM_MALAYSIA)

Malaysia yang bermain dengan 10 pemain pada laga tersebut sebenarnya bisa memimpin 2-1.

Akan tetapi, gol di menit akhir pemain Jepang membuat mimpi Malaysia untuk tampil di Piala Asia U-16 2020 kandas.

Baca Juga: Pilar Timnas U-16 Indonesia Tersubur pada Kualifikasi Piala Asia U-16

estu
Suka cita para pemain timnas U-16 Jepang (putih) seusai mengalahkan timnas U-16 Malaysia pada laga

Hasil imbang ini membuat Malaysia tak mampu lagi bersaing dalam perebutan peringkat kedua terbaik.

Pasalnya, tim-tim runner-up dari grup lain telah membukukan enam poin.

Malaysia pun gagal meneruskan tradisi tampil di Piala Asia U-16 dalam tiga edisi terakhir.

Ini menjadi ke-14 kalinya Malaysia gagal berkiprah di Piala Asia U-16.

Prestasi terbaik Malaysia ialah mencapai perempat final Piala Asia U-16 pada 2014.

Berikut klasemen sementara Grup J Kualifikasi Piala Asia U-16 2020:

Posisi Tim Pld W D L GF GA GD Pts
1 Jepang 3 2 1 0 14 2 +12 7
2 Malaysia 3 1 1 1 9 3 +6 4
3 Laos 2 1 0 1 1 4 −3 3
4 Kamboja 2 0 0 2 0 15 −15 0
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on