Chelsea Vs Liverpool - Hai Tammy Abraham, Sanggupkah Kamu?

By Daniel Sianturi - Minggu, 22 September 2019 | 18:23 WIB
Penyerang muda Chelsea, Tammy Abraham, merayakan gol yang dicetaknya saat menghadapi Wolves di Liga Inggris, Sabtu (14/9/2019). (TWITTER @CHELSEAFC)

BOLASPORT.com - Tammy Abraham masuk menggantikan Oliver Giroud pada menit ke-74, dalam laga Piala Super Eropa di Stadion Vodafone Park, Istanbul, pada pertengahan Agustus 2019.

Laga antardua klub asal Inggris kala itu berakhir dengan Liverpool sebagai kampiun.

Kepastian tersebut diperoleh usai Tammy Abraham yang maju sebagai eksekutor terakhir bagi Chelsea, gagal menunaikan tugasnya dalam drama adu penalti.

Mungkin saja peristiwa itu menjadi satu kenangan pahit bagi pemain muda Chelsea tersebut jelang laga menghadapi Liverpool pada pekan keenam liga Inggris musim 2019-2020 di Stadion Stamford Bridge, Minggu (22/9/2019) malam WIB.

Baca Juga: Mohamed Salah Gagal di Chelsea, Begini Penjelasan Frank Lampard

Akan tetapi, Tammy Abraham saat ini seharusnya akan menjadi sosok yang paling membahayakan bagi lini pertahanan Liverpool dalam bentrokan esok malam.

Pemain muda berusia 21 tahun tersebut menjadi top sementara bersama Sergio Aguero (Manchester City) dengan torehan 7 gol.

Menariknya 7 gol yang dihasilkan Tammy Abraham tercipta dalam tiga laga terakhir.

Mencetak masing-masing dua gol saat menghadapi dua tim promosi yakni Norwich City dan Sheffield United, ia lalu melesatkan hat-trick saat Chelsea menghempaskan Wolverhampton Wanderers pekan lalu.

Tammy Abraham tercatat sukses mencetak minimal dua gol atau lebih dalam tiga laga beruntun.