Juventus Sudah Temukan Sosok Bek Kanan dan Kiri Dadakan

By Thoriq Az Zuhri Yunus - Jumat, 27 September 2019 | 17:41 WIB
Bek Juventus, Matthijs de Ligt, dalam laga kontra Fiorentina di Artemio Franchi, Sabtu (14/9/2019). (TWITTER.COM/JUVE_KJ)

Posisi ini terbilang tak asing mengingat ia juga pernah bermain di sana musim lalu bersama Massimiliano Allegri.

Keadaan berbeda terjadi di sisi kiri dengan tak ada pemain lain yang bisa bermain di sana.

Kini dilansir BolaSport.com dari laporan Corriere della Sera, Sarri kabarnya sudah menemukan sosok ideal dalam diri Blaise Matuidi.

Ada beberapa alasan mengapa Matuidi dipilih menjadi bek kiri dadakan ini.

Pertama, pemain berusia 32 tahun itu memang berkaki kidal dan tak akan kesulitan bermain di sisi kiri.

Kedua, ia kerap dimainkan sebagai pemain melebar di sisi kiri depan oleh Allegri, meski bukan sebagai sayap murni.

Hal ini membuatnya tak akan kesulitan beradaptasi dengan dirinya memang sudah punya naluri bertahan yang kuat.

Ketiga, saat masih membela St Etienne di Liga Prancis sebelum bergabung ke Paris Saint-Germain (PSG) pada 2011, Matuidi pernah bermain sebagai bek kiri.

Selain Matuidi, ada dua opsi lain yang dimiliki oleh Sarri dan Juventus.

Baca Juga: Tak Seperti Rival, Inter Milan Punya 3 Bek Sempurna yang Tak Mahal