Putri Otavio Dutra Susul Sang Ayah Jadi WNI, Kenapa Tidak Brasil?

By Nungki Nugroho - Jumat, 27 September 2019 | 19:55 WIB
Bek Persebaya Surabaya, Otavio Dutra, beserta istri dan anaknya saat menjalani sumpah janji menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) pada 27 September 2019. (HABIBUR ROHMAN/TRIBUN JATIM)

BOLASPORT.COM - Putri Otavio Dutra, Luana Dutra, mengakui bakal menyusul sang ayah menjadi Warga Negara Indonesia (WNI).

Luana Dutra turut menghadiri prosesi pengambilan sumpah Otavio Dutra di Kantor Kementerian Hukum dan HAM Jawa Timur, Jumat (27/9/2019).

Ia mengaku senang melihat sang ayah akhirnya bisa menjadi Warga Negara Indonesia.

"Senang melihat ayah (Otavio Dutra) menjadi WNI. Sebab itu cita-citanya sejak dulu," kata Luana dikutip BolaSport.com dari Tribun Jatim.

Luana mengaku akan segera menyusul sang ayah untuk menjadi WNI.

"Setelah ini saya juga akan susul ayah untuk mengurus jadi WNI," ujarnya menambahkan.

Baca Juga: Otavio Dutra Resmi Jadi WNI, Harapan Baru Pertahanan Timnas Indonesia

Perempuan yang masih duduk di bangku kelas dua SMP ini turut bangga dengan perjuangan Otavio Dutra menunggu proses naturalisasi.

Padahal proses tersebut ditempuh dalam waktu yang cukup panjang selama satu tahun.

"Bahagia sekali ayah sudah menjadi warga Indonesia karena saya tahu hal ini sangat diinginkanya sejak lama, rasanya ingin cepat menyusul jadi warga sini sama seperti ayah Dutra," ucap Luana.

Luana lantas mengungkapkan alasannya memilih menjadi WNI ketimbang Brasil.

Ia mengatakan bahwa sudah merasa cinta dengan Indonesia.

"Saya sejak lahir sudah di Surabaya, jadi ini alasan saya untuk susul ayah saya menjadi WNI. Karena saya sudah cinta Indonesia," ujar perempuan berusia 13 tahun ini.

Baca Juga: Borneo FC Vs Persija Jakarta Masih Sama Kuat pada Babak Pertama

INSTAGRAM OTAVIO DUTRA
Bek Persebaya Surabaya, Otavio Dutra, saat pengambilan sumpah janji sebagai Warga Negara Indonesia (WNI) di Kantor Kemenkumham Jawa Timur, Jumat (27/9/2019).

Di sisi lain, Luana mengaku nyaman tinggal di Surabaya dan ia memiliki banyak teman di sini.

Dibandingkan negara asli Dutra di Brazil, tingkat kejahatan Indonesia jauh lebih aman.

"Kalo jadi warga Brazil tidak mau soalnya disana saya tidak memiliki teman dan lebih aman di sini. Makanya saya nyaman di sini dan ingin menjadi warga negara sini saja," tutur Luana mengakhiri.

Tak sendiri, Luana akan mengurus proses WNI bersama sang ibunda dalam waktu dekat.

Ia tinggal menunggu proses naturalisasi Dutra benar-benar rampung dengan mendapatkan Kartu Tanda Penduduk (KTP) Kota Surabaya.

Artikel ini telah tayang di Tribunjatim.com dengan judul Istri dan Putri Otavio Dutra Susul Menjadi WNI

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on