Legenda Khawatirkan Tekanan Besar Man United pada Mason Greenwood

By Henrikus Ezra Rahardi - Sabtu, 28 September 2019 | 21:20 WIB
Penyerang Manchester United, Mason Greenwood (kiri), merayakan gol yang dicetak ke gawang Astana dalam laga Grup L Liga Europa di Stadion Old Trafford, Kamis (19/9/2019). (TWITTER.COM/MANUTD)

BOLASPORT.COM - Mantan penyerang Manchester United, Andy Cole, khawatir ada tekanan besar dari klub pada penyerang muda, Mason Greenwood.

Pemain belia milik Manchester United, Mason Greenwood, baru saja mengemas dua gol perdananya bersama tim senior.

Greenwood berhasil mencetak gol ketika United menghadapi klub Kazakhstan, Astana, dalam ajang Liga Europa dan klub kasta ketiga Liga Inggris, Rochdale, dalam ajang Piala Liga Inggris.

Namun, ia sempat pula absen kala United kalah dari West Ham United pekan lalu, lantaran cedera.

 Baca Juga: Hasil Babak I Juventus Vs SPAL - Tembakan Keras Pjanic Bawa Juventus Unggul

Dilansir BolaSport.com dari Mirror, mantan penyerang United, Andy Cole, mengatakan tak ragu dengan kemampuan Greenwood.

Namun, peraih lima gelar Liga Inggris dan satu Liga Champions bersama klub berjuluk The Red Devils tersebut khawatir soal tekanan berat yang diterima pemain berumur 17 tahun tersebut.

"Ia punya peluang, ia selalu mendapat peluang," ucap Cole.

"Caranya menyelesaikan peluang itu sungguh luar biasa, baik kaki kiri atau kaki kanan, dia punya kualitas."

 Baca Juga: Usai Gagal Dapat De Ligt, Barcelona Memang Sempat Tawar Lindelof

"Saya harap United tak membebaninya dengan tekanan besar, ia punya kemampuan hebat," tutur Cole.

Mason Greenwood kini telah tampil sebanyak enam pertandingan bersama United.

Ia kemungkinan besar akan tampil kala Manchester United menghadapi Arsenal, Selasa 1 Oktober 2019, di Stadion Old Trafford dalam laga pekan ketujuh Liga Inggris.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

TEBAK TIM . Bisakah Bolasporter menebak tim apa ini? . Petunjuk: Tim ini pernah menjuarai Liga Inggris di masa lalu. . #tebaktim #epl #premierleague #ligainggris #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on