Jelang Lawan Arsenal, Solskjaer Tegaskan Tak Butuh Dukungan Wakil CEO Man United

By Henrikus Ezra Rahardi - Senin, 30 September 2019 | 20:05 WIB
Ekspresi pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer. (TWITTER.COM/SOLSKJAERMIND)

BOLASPORT.COM- Dukungan wakil CEO Manchester United, Ed Woodward di depan publik, ditepis oleh sang pelatih, Ole Gunnar Solskjaer.

Manchester United kini tengah mengalami permulaan yang buruk dalam mengarungi musim Liga Inggris 2019-2020.

United hanya memenangi dua pertandingan dari enam pekan yang sudah dijalani.

Kini, The Red Devils mesti menghadapi pertandingan sulit di pekan ketujuh, lantaran kedatangan Arsenal di Stadion Old Trafford, Selasa (1/10/2019) dini hari WIB.

Meskipun demikian, wakil CEO Manchester United, Ed Woodward, malah mengungkapkan di muka publik bahwa dirinya masih bersabar, lantaran Solskjaer tengah membangun tim untuk masa depan.

 Baca Juga: Pernah Cetak 3 Gol Lawan Arsenal, Legenda Inggris Beri Saran untuk Youngster Man United

Usai komentar tersebut muncul, Solskjaer kini juga ikut buka suara mengomentari pendapat Woodward di media.

"Saya tak yakin dukungan itu dibutuhkan," ucap Solskjaer dikutip BolaSport.com dari Mirror.

"Tetapi ini waktunya ia mengumumkan soal keuangan."