Zidane Teringat Dirinya saat Melihat Start Eden Hazard di Real Madrid

By Pradipta Indra Kumara - Selasa, 1 Oktober 2019 | 20:44 WIB
Eden Hazard saat digantikan pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane. (TWITTER.COM/OPTAJOSE)

BOLASPORT.COM - Start kurang mulus yang dijalani Eden Hazard bersama Real Madrid ternyata mengingatkan suatu hal tentang Zinedine Zidane.

Tekanan besar mengarah kepada Eden Hazard yang memulai musim debutnya di Real Madrid.

Eden Hazard mengawali empat laga bersama Real Madrid tanpa mencetak gol dan assist.

Baca Juga: Meski Diincar Real Madrid, Van de Beek Bakal Disodori Kontrak Baru

Aksi Hazard ini tentu belum sesuai dengan harga yang sudah digelontorkan Real Madrid untuk memboyongnya.

Gelontoran uang senilai 100 juta euro diberikan Real Madrid kepada Chelsea guna mendatangkan Hazard.

TWITTER.COM/CORAL
Eden Hazard dalam penampilan debutnya bersama Real Madrid di Liga Champions kala bertanding dengan Paris Saint-Germain pada laga perdana Grup A Liga Champions, Rabu (18/9/2019) atau Kamis dini hari WIB.

Meski begitu pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, tetap tenang melihat permasalahan Hazard.

Dilansir BolaSport.com dari Marca, Zidane pernah mengalami hal serupa di Real Madrid.

Baca Juga: Ditinggal Ronaldo, Zidane Punya Pesan Penting untuk Pemain Real Madrid

"Hal yang sama pernah terjadi kepada saya, tapi saya sangat tenang," ujar Zidane.

"Saya tahu, segala sesuatunya akan berjalan lancar ini lebih buruk saat saya berada di Italia, karena saya terlambat beradaptasi selama 3 bulan," ujar Zidane.

Baca Juga: Zinedine Zidane Ogah Terima Wonderkid Norwegia di Real Madrid

Zidane sempat mengalami periode buruk pada awal kedatangannya di Real Madrid sebagai pemain.

Dalam 6 pertandingan awal yang ia jalani di Liga Spanyol, Real Madrid hanya memenangi 1 laga.

Baca Juga: Terlambat Muncul Besama Madrid, Hazard Kini Mau Buktikan Diri

Padahal saat itu status Zidane adalah pemain termahal di dunia.

Tentu tekanan besar datang kepada pria yang akrab dipanggil Zizou itu.

Meski begitu Zidane mampu beradaptasi dengan baik dan menjadi salah satu pemain terbaik dunia pada saat itu.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Meski performanya mengesankan, Zinedine Zidane belum mau pulangkan Martin Odegaard ke Real Madrid. #RealMadrid #ZinedineZidane #MartinOdegaard

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on