Pastikan Penundaan Laga Kontra Borneo, Persija 19 Hari Tanpa Laga

By Muhammad Robbani - Kamis, 3 Oktober 2019 | 20:40 WIB
Pemain Persija Jakarta dan Borneo FC bersaing mendapatkan bola lambung dari tendangan penjuru pada pertandingan pekan ke-21 Liga 1 2019 di Stadion Segiri, Samarinda, Jumat (27/9/2019). (INSTAGRAM.COM/BORNEOFC)

BOLASPORT.COM - Persija Jakarta memastikan laga tunda kontra Borneo FC pada lanjutan Liga 1 2019 dipastikan ditunda lantaran tak mendapat izin dari kepolisian.

Pada jadwal sebelumnya, seharusnya Persija Jakarta menjamu Borneo FC pada laga tunda pekan keempat Liga 1 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Minggu (6/10/2019).

Persija juga sudah mendapat surat resmi dari PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator kompetisi terkait penundaan laga ini.

CEO Persija, Ferry Paulus mengatakan, bahwa hingga kini pihaknya tak mendapatkan izin keramaian dari kepolisian sebagai syarat menggelar laga.

Padahal pertandingan hanya tinggal menunggu waktu, sehingga menunda laga jadi pilihan yang mau tak mau harus diambil Macan Kemayoran.

"Sangat disayangkan, kepolisian belum menerbitkan izin untuk pertandingan Persija melawan Borneo FC," kata Ferry Paulus, dikutip dari laman resmi klub.

Baca Juga: Setelah Persela, Laga Kandang Persija Kontra Borneo Juga Dibatalkan

Baca Juga: Kejutan Terjadi di Liga Timor Timur 2019, Juaranya Klub Promosi

"Dengan ini, kami kembali menyerahkan penjadwalan ulang ke PT Liga Indonesia Baru," ujarnya menambahkan.