Hasil Uji Coba, Brasil Diimbangi Senegal pada Laga Ke-100 Neymar

By Beri Bagja - Jumat, 11 Oktober 2019 | 00:30 WIB
Neymar saat membela timnas Brasil. (TWITTER.COM/BRASILEDITION)

BOLASPORT.COM - Timnas Brasil bermain imbang dengan Senegal dalam partai uji coba yang menandakan penampilan ke-100 bintang mereka, Neymar Jr.

Dalam duel persahabatan di Stadion Nasional Singapura, Kamis (10/10/2019), timnas Brasil ditahan Senegal dengan skor 1-1.

Partai ini monumental bagi Neymar karena menjadi penampilan ke-100 miliknya sepanjang karier bersama timnas senior Brasil.

Penyerang PSG berusia 27 tahun itu melakoni debut pada 10 Agustus 2010 saat ia masih berusia 18 tahun.

Kala itu, Neymar langsung mencetak gol ke gawang Amerika Serikat dalam laga yang berkesudahan 2-0 untuk Brasil.

Baca Juga: Hasil Uji Coba, Tanpa Lionel Messi, Argentina Tahan Imbang Jerman

Baca Juga: VIDEO - Tendangan Berputar Wonderkid Vietnam Bungkam Timnas Malaysia

Sembilan tahun berselang, dia mengukir genap 100 penampilan yang akan lebih indah jika dihiasi pula dengan torehan gol.

Andai mampu bobol gawang Senegal, Neymar sekaligus bakal mencetak rekor 62 gol untuk menyamai perolehan striker legendaris Brasil, Ronaldo Luis. 

Namun, pencapaian yang kedua itu tidak terjadi karena Neymar gagal menyumbangkan gol.

Timnas Brasil memimpin lebih dulu melalui torehan striker Livepool FC, Roberto Firmino, pada menit ke-9.

Memanfatkan umpan terobosan Gabriel Jesus, Firmino mencungkil bola dari jarak dekat untuk mengecoh kiper lawan.

Menjelang turun minum, keunggulan timnas Brasil ambyar setelah Senegal mencetak gol penyeimbang dari eksekusi penalti Famara Diedhiou (41').

Hukuman diberikan kepada Brasil setelah penyerang jagoan Senegal, Sadio Mane, dilanggar Marquinhos di kotak terlarang.

Kedua tim memiliki sejumlah peluang tambahan untuk menambah gol, tetapi tidak ada lesakan ekstra yang terukir.

Skor 1-1 bertahan sampai akhir pertandingan.

Baca Juga: Neymar Bongkar Perlakuan Istimewa Barcelona untuk Lionel Messi

Hasil imbang ini negatif bagi timnas Brasil karena membuat mereka gagal menang dalam tiga pertandingan terakhir.

Sebelum disumbat oleh Senegal, Selecao ditahan Kolombia 2-2 dan dikalahkan oleh Peru 0-1 pada September lalu.

Pada duel uji coba berikutnya, timnas Brasil masih akan bertanding di Singapura.

Lawan mereka selanjutnya ialah wakil lain dari Afrika, Nigeria, pada 13 Oktober 2019.