Cetak 700 Gol, Cristiano Ronaldo Masih di Bawah 5 Legenda

By Ade Jayadireja - Selasa, 15 Oktober 2019 | 18:00 WIB
Megabintang timnas Portugal, Cristiano Ronaldo, mencetak gol ke-700 saat melawan timnas Ukraina dalam laga Grup B Kualifikasi Euro 2020 di Stadion NSK Olimpiyskyi, Senin (14/10/2019). (TWITTER.COM/BRFOOTBALL)

BOLASPORT.COM - Masih ada beberapa legenda yang harus dilewati Cristiano Ronaldo untuk menjadi pencetak gol terbanyak di muka bumi.

Cristiano Ronaldo mengukir rekor saat timnas Portugal kalah 1-2 dari Ukraina pada lanjutan Kualifikasi Piala Eropa 2020, Senin (14/10/2019).

Pemilik lima Ballon d'Or itu menyumbang satu gol lewat titik penalti.

Torehan ke gawang Ukraina menjadi gol ke-700 sang superstar di sepanjang kariernya.

Angka tersebut sekaligus menempatkan Ronaldo di urutan keenam dalam daftar pencetak gol terbanyak bagi timnas maupun klub.

Baca Juga: Rekor 700 Gol, Bagian Tubuh Cristiano Ronaldo Ini yang Paling Bahaya

Peringkat pertama diisi oleh Josef Bican dengan koleksi 805 gol yang dikumpulkan selama rentang waktu 1928-1939.

Tangga kedua dan ketiga berturut-turut ditempati oleh legenda timnas Brasil, Romario (772) dan Pele (767).

Ferenc Puskas berdiri di posisi keempat setelah mengumpulkan 746 gol untuk Budapest Honved, Real Madrid, timnas Hungaria, dan timnas Spanyol.

Baca Juga: Kebohongan yang Bikin Gelandang Real Madrid Sukses