Persela Vs PSIS, Nilmaizar Kabarkan Semua Pemain Fit Kecuali...

By Bayu Chandra - Jumat, 18 Oktober 2019 | 13:20 WIB
Pelatih Persela Lamongan, Nilmaizar. (KOMPAS.COM/HAMZAH ARFAH)

BOLASPORT.COM - Pelatih Persela Lamongan, Nilmaizar mengumumkan kondisi fisik sejumlah pemainnya fit menjelang laga melawan PSIS Semarang.

Persela Lamongan akan menghadapi PSIS Semarang pada pekan ke-23 Liga 1 2019 di Stadion Surajaya, Lamongan, Jawa Timur, Jumat (18/10/2019).

Tuan rumah Persela siap tampil maksimal dalam menghadapi PSIS Semarang yang datang sebagai tamu.

Pelatih Persela, Nilmaizar mengatakan bahwa seluruh pemainnya dalam kondisi fit dan siap bermain dalam menghadapi PSIS Semarang.

Baca Juga: Pelatih Persib Punya Formula Tepat Hadapi Persebaya Surabaya

Peluang Persela meraih kemenangan atas PSIS Semarang pun cukup terbuka mengingat mereka bertindak sebagai tuan rumah.

Dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub, Jumat (18/10/2019), setelah libur selama dua pekan efek FIFA matchday, kondisi pemain Persela sangat siap.

Jeda kompetisi membuat Persela Lamongan mempersiapkan tim dengan cukup matang.

Nilmaizar menjelaskan, semua pemain kunci Persela Lamongan siap dimainkan mengingat tidak ada yang sakit dan terkena akumulasi kartu.

"Kami akan menghadapi PSIS Semarang. Kondisi pemain sehat tidak ada yang sakit," ujar Nilmaizar.

Baca Juga: Ini Jadwal 5 Laga Liga 1 2019 Hari Ini, Dua Partai Diprediksi 'Panas'

"Mungkin, kami bisa turun dengan dengan full team, kecuali Demerson yang sampai kemarin masih harus terapi," ucap Nilmaizar.

Menurut Nilmaizar, pertandingan melawan PSIS Semarang merupakan laga yang sangat krusial.

Sebab, kemenangan menjadi harga penting demi membawa Persela lepas dari zona degradasi Liga 1 2019.

Persela menempati peringkat ke-15 klasemen sementara Liga 1 2019 dengan raihan nilai 20.

Posisi mereka sangat dekat dengan dengan tiga tim di papan bawah.

Ada Persija Jakarta di peringkat ke-15, Barito Putera (17), dan juru kunci Kalteng Putra dengan sama-sama punya 20 poin.

Di sisi lain posisi PSIS Semarang berada satu tingkat di atas Persela Lamongan dengan peringkat ke-14 dan sukses meraih 21 poin.

Baca Juga: Ini Jadwal 5 Laga Liga 1 2019 Hari Ini, Dua Partai Diprediksi 'Panas'

Baca Juga: Akhir 2019, Liga China Bakal Memulai Misi Mengikuti Premier League