Robert Alberts Beberkan Kondisi Pemain Persib Seusai Bungkam Persebaya

By Nungki Nugroho - Senin, 21 Oktober 2019 | 10:00 WIB
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts

Pelatih asal Belanda itu bertekad mempertahankan ritme kemenangan pada laga berikutnya.

"Saat ini, kami meningkatkan mental untuk bisa meraih poin. Bobotoh tidak bisa mendukung tim di stadion," kata Robert.

"Jadi kami hanya fokus di lapangan dan ambil tiga poin," ujarnya menambahkan.

Kondisi fisik pemain juga dipastikan tetap baik menjelang laga kontra Bhayangkara FC pada pekan ke-24 Liga 1 2019.

Eks juru latih PSM Makassar itu mengatakan bahwa suasana nyaman di Pulau Dewata membuat persiapan tim lebih baik.

Baca Juga: Gelandang Persib Banjir Pujian Setelah Maung Bandung Bungkam Persebaya

PERSIB.CO.ID
Pemain Persib Bandung merayakan gol yang dicetak oleh Kevin van Kippersluis ke gawang Persebaya Surabaya pada pekan ke-23 Liga 1 2019.

Baca Juga: Ajax Makin Nyaman di Puncak Liga Belanda karena PSV Kalah Telak

Tak hanya itu, Robert menilai perjalanan menuju markas Bhayangkara FC lebih singkat apabila melalui penerbangan dari Bali.

"Ini sangat penting karena kami bisa mempersiapkan ini di Bali. Alasannya simpel, karena kami tidak ingin banyak perjalanan," ujar Robert.