Madura United Susul 8 Klub Liga 1 Usai Resmi Kantongi Lisensi dari AFC

By Bayu Chandra - Kamis, 24 Oktober 2019 | 11:30 WIB
Logo AFC, Konfederasi Sepak Bola Asia


BOLASPORT.COM - Setelah melakukan banding, Madura United resmi mendapatkan lisensi dari AFC dan menyusul delapan klub lain di Liga 1 2019

Sebuah prestasi membanggakan didapatkan Madura United karena mereka mendapatkan lisensi AFC.

Lisensi AFC merupakan sebuah syarat suatu klub agar dapat tampil di kompetisi antar klub Asia di bawah naungan Konfederasi Sepak Bola di Benua Asia (AFC).

Sebelum Madura United, delapan klub lain sudah lebih dahulu mendapatkan lisensi dari AFC.

Enam klub pertama yang lolos syarat adalah, Arema FC, Persib Bandung, Persija Jakarta, Persipura Jayapura, Persebaya Surabaya dan PSM Makassar.

Baca Juga: PSM Vs Madura United, Rasiman Lupakan Rekor Buruk Laskar Sapeh Kerab

Dua tim lain yang lolos dengan menggunakan syarat adalah Bali United dan Bhayangkara FC.

Dilansir BolaSport.com dari laman Kompas, Kamis (24/10/2019) Madura United menjadi klub kesembilan yang mendapatkan lisensi dari AFC setelah melakukan banding.

Direktur PT Polana Bola Madura Bersatu (PMBH) Ziaul Haq, mengakui dalam proses pengajuan lisensi tahun ini ada yang harus diperbaiki meski dalam dua tahun terakhir Madura United mampu meraih lisensi AFC.

"Selama dua tahun terakhir, Madura United sudah mendapatkan Club AFC Lisence sebagai klub profesional," kata Ziaul Haq.