Ini Penjelasan Ernesto Valverde soal Absennya Ousmane Dembele

By Adi Nugroho - Minggu, 3 November 2019 | 15:30 WIB
Pelatih Barcelona, Ernesto Valverde (TWITTER.COM/ENGLISH_AS)

BOLASPORT.COM - Pelatih Barcelona, Ernesto Valverde jelaskan alasannya tidak membawa Ousmane Dembele kala timnya bertandang ke markas Levante.

Ousmane Dembele tidak dibawa Ernesto Valverde ketika Barcelona bermain melawan Levante dalam lanjutan Liga Spanyol, Sabtu (2/11/2019) kemarin.

Dembele sebelumnya sudah absen dalam dua pertandingan Barcelona karena skorsing, dan diharapkan bisa tampil kembali ketika melawan Levante.

Baca Juga: Nama Ousmane Dembele Dicoret dari Skuad Barcelona Kontra Levante

Tetapi tidak ada nama Dembele ketika Barcelona mengumumkan 19 nama pemain yang akan dibawa ke Ciutat de Valencia, kandang Levante.

Setelah pertandingan, Valverde menjelaskan alasannya tidak membawa Dembele.

Baca Juga: Lempar Botol Saat Hadapi Persib, Gubernur Kalteng Terancam Sanksi Komdis PSSI

"Itu merupakan keputusan saya, ia tidak bermain di pertandingan sebelumnya dan saya memutuskan untuk memasang penyerang yang bermain di laga sebelumnya," ucap Valverde, dikutip BolaSport.com dari AS English.

"Selalu saja seperti ini, saat saya memainkan Dembele, saya akan ditanyai mengenai alasan absennya Ansu Fati," Valverde menambahkan.