Marc Marquez Yakin Yamaha Bakal Jadi Tim Berbahaya pada MotoGP 2020

By Agung Kurniawan - Selasa, 5 November 2019 | 22:20 WIB
Duel ketat Marc Marquez melawan Maverick Vinales pada seri MotoGP Australia, Minggu (27/10/20190 (twitter.com/MotoGP)

Baca Juga: Kemenpora Minta ITDC Selesaikan Sirkuit Mandalika Sesuai Jadwal

Marc Marquez masih memiliki satu pekerjaan rumah alias PR pada seri balap terakhir MotoGP 2019 di Valencia, Spanyol.

Pembalap berkebangsaan Spanyol itu masih harus bertarung dengan para pembalap Ducati demi mempersembahkan triple crown kepada Repsol Honda.

Saat ini, Repsol Honda sudah punya dua gelar juara dunia yakni pembalap dan konstruktor (bersama tim satelit LCR Honda).

Masih ada satu titel kampiun dunia lagi yang diburu Repsol Honda yaitu tim terbaik.

Sampai MotoGP Malaysia 2019, Repsol Honda masih berada di peringkat kedua dengan koleksi 430 poin.

Seri balap terakhir, MotoGP Valencia 2019, akan berlangsung di Sirkuit Ricardo Tormo pada 15-17 November mendatang.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Minggu yang cukup mengejutkan bagi beberapa tim papan atas di liga-liga top Eropa. #premierleague #laliga #bundesliga #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on