Kehadiran Jose Mourinho Dirindukan oleh Satu Pemain Manchester United

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Rabu, 13 November 2019 | 08:30 WIB
Momen Jose Mourinho sewaktu masih menjabat pelatih Manchester United. (TWITTER.COM/FUTBOLLHERITAGE)

Baca Juga: Kronologi Perkelahian Joe Gomez-Sterling, Berawal dari Kantin hingga Luka di Wajah

Victor Lindelof merupakan pemain yang didatangkan oleh Mourinho sewaktu masih melatih di Man United.

Lindelof datang dari Benfica pada 2017 lalu, telah dibantu dalam beradaptasi baik kehidupannya di Inggris maupun latihannya oleh Mourinho.

TWITTER.COM/UNITEDSTANDMUFC
Bek tengah Manchester United, Victor Lindelof.

Bek asal Swedia tersebut kini sukses menembus skuad utama tim Setan Merah saat ini dan diduetkan dengan bek termahal klub, Harry Maguire.

Lindelof merasa kesuksesannya berkat adanya campur tangan dari Mourinho.

Baca Juga: Satu Sosok Pemain Protagonis dalam Kebangkitan Manchester United

Melihat kondisi yang dialami oleh mantan pelatihnya itu, bek 25 tahun tersebut angkat bicara

"Mourinho, bagaimanapun, adalah salah satu pelatih terbaik di dunia dan dia seharusnya mendapatkan pekerjaan sebagai pelatih di salah satu klub terbesar," kata Lindelof dikutip BolaSport.com dari Aftonbladet.

"Jujur saya merindukannya dalam sepak bola.

"Mourinho adalah pelatih hebat dan pribadi yang hebat, saya berutang banyak kepadanya karena di Man United dialah yang memberi saya kesempatan dan membawa segalanya bagi saya.

"Saya sungguh menghormatinya dan menghargai semua yang telah diberikan kepada saya, dari memarahi hingga pelukan.

"Meski terkadang saya tidak sependapat dengannya, dia memiliki karisma yang luar biasa, Anda tentu akan sangat menghormatinya," ujar Lindelof menutup percakapan.