Nasib 4 Pemain Asing Persib untuk Musim Depan, Apa Kata Manajemen?

By Metta Rahma Melati - Jumat, 15 November 2019 | 16:15 WIB
Para pemain Persib berselebrasi setelah mencetak gol ke gawang PSIS Semarang dalam lanjutan Liga 1 2019 di Stadion Si Jalak Harupat, Rabu (6/11/2019). (TWITTER PERSIB)

BOLASPORT.COM - Manajemen Persib Bandung berbicara terkait nasib pemain asing untuk musim depan.

Persib saat ini diperkuat empat pemain asing. Mereka adalah Ezechiel N'Douassel, Omid Nazari, Kevin van Kippersluis, dan Nick Kuipers.

Ezechiel N'Douassel yang bergabung sejak musim lalu.

Tiga pemain, Omid Nazari, Kevin van Kippersluis, dan Nick Kuipers didatangkan pada pertengahan Liga 1 2019.

Dapat dikatakan kehadiran tiga pemain itu menjadi kunci meningkatnya peforma Persib di putara kedua.

Baca Juga: Fakhri Husaini Klarifikasi Makna Pamitannya dari Timnas U-19 Indonesia

Nick Kuipers menjadi pilihan utama dan berduet dengan Achmad Jufriyanto.

Omid Nazari menjadi pemain penting di lini tengah untuk mengatur transisi bertahan ke menyerang, begitupun sebaliknya.

Lalu, Kevin van Kippersluis menjadi tandem Ezechiel di lini depan.