Beberapa Pemain Persib Habis Kontrak, Robert: Semua Tergantung Mereka

By Nezatullah Wachid Dewantara - Minggu, 17 November 2019 | 21:45 WIB
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts. (PERSIB.CO.ID)

BOLASPORT.COM - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, beberkan rencana yang akan ia ambil untuk beberapa pemain yang akan habis masa kontraknya.

Persib Bandung memang masih menyisakan tujuh laga lagi hingga akhir musim Liga 1 2019.

Namun, tampaknya spekulasi tentang siapa pemain yang akan dipertahankan untuk musim depan dan yang akan dilepas mulai menghangat.

Terlebih lagi untuk dua dari tiga pemain asing Persib yang baru bergabung pada bursa transfer paruh musim Liga 1 2019.

Baca Juga: Hasil Hong Kong Open 2019 - Ganda Campuran Jepang Pertahankan Gelar

Baca Juga: Hong Kong Open 2019 - Cerita Anthony soal Keputusan Wasit yang Membuatnya Marah

Mereka adalah Kevin van Kippersluis dan Omid Nazari.

Khusus Kevin, dia telah menyatakan diri untuk tetap ingin bersama tim berjulukan Maung Bandung tersebut di musim depan.

Berbeda dengan dua rekannya, Nick Kuipers yang juga datang pada bursa transfer paruh musim mendapatkan kontrak hingga akhir musim 2020.

Sehingga, jika tak ada hambatan, posisi pemain asal Belanda tersebut masih aman bersama Persib.

FERDYAN ADHY NUGRAHA/TRIBUN JABAR
Pemain asing baru Persib Bandung, Nick Kuipers, Kevin van Kippersluis dan Omid Nazari dalam sesi konferensi pers di Grha Persib, Selasa (20/8/2019).

Baca Juga: Ketum PSSI Tolak Asisten Luis Milla yang Ingin Presentasi di Malaysia

Mengenai hal itu, pelatih Persib, Robert Rene Alberts, angkat bicara.

Dirinya mengungkapkan hal yang akan ia lakukan kepada para pemain yang kontraknya akan segera habis.

"Beberapa pemain memang akan habis masa kontraknya tahun ini," ujar Robert Rene Alberts dikutip BolaSport.com dari TribunJabar.id.

"Saya belum memutuskan siapa yang akan bertahan dan yang akan dilepas."

"Kami harus tanya dulu kepada pemain apakah mereka mau bertahan atau mau pergi," ucapnya pada Minggu (17/11/2019).

Baca Juga: Faktor Krusial Kegemilangan Performa Persib di Putaran Kedua

Pelatih 65 tahun ini juga mengaku tak akan memperberat langkah para pemain yang akan pergi.

Menurutnya, adalah hak pemain jika mereka merasa ingin pergi dari Persib.

"Jika pemain berkata dia tidak senang berada di Bandung, mereka bisa pergi ke klub lain," kata Robert.

"Jadi itu adalah jawaban yang jelas."

"Langkah pertama adalah bertanya pada pemain apa yang kamu rasakan tinggal di Bandung," tuturnya menjelaskan.

Baca Juga: Pelatih PSM Makassar Bicara soal Jadwal Kompetisi Liga 1 2019

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Belgian Connection ???????????????????????? #belgium #brothers #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on