Persebaya Siapkan Pemain Akademi Sendiri saat Laga Kontra Persipura

By Bayu Chandra - Rabu, 20 November 2019 | 13:30 WIB
Logo Persebaya Surabaya (ramadityadomas)

Dilansir BolaSport.com dari laman Kompas, Rabu (20/11/2019) skenario terburuknya, Aji Santoso akan menggunakan pemain dari tim Persebaya Surabaya U-20.

Tidak hanya itu, Persebaya Surabaya kemungkinan besar kehilangan Oktofianus Fernando, Hansamu Yama Pranata, dan Irfan Jaya akibat masalah kebugaran.

Baca Juga: Persela Vs Badak Lampung FC - Laskar Joko Tingkir Kembali Full Team

"Oktofianus masih belum sembuh. Ini menjadi masalah karena kami kehilangan banyak pemain dan Oktofianus juga masih sakit," ucap Aji.

"Si Irfan Jaya juga masih sakit demam, tadi sudah izin ke saya dan saya larang datang ke tempat latihan, agar bisa beristirahat dengan baik," ucap Aji Santoso.

Banyaknya pemain yang absen, membuat Aji Santoso berencana akan memakai pemain akademi Persebaya Surabaya.

"Kemungkinan besar untuk melengkapi 18 pemain maka pemain U-20 akan saya naikan, karena kami tidak memiliki pilihan lagi," ujar Aji Santoso.

Meski demikian, pelatih asal Malang tersebut tidak bisa menjamin tempat bagi pemain U-20.

"Masih belum tahu, kita lihat nanti. Kami masih ada dua kali waktu latihan, tanggal 20 dan 21," ujar Aji.

"Jadi, kami masih mencoba menguji terus dengan pemain-pemain yang tidak pernah komplet. Mudah-mudahan setelah itu kami bisa komplet semua," kata Aji Santoso.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Berikut adalah klasemen akhir MotoGP 2019. . #motogp #motogp2019

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on