Satu-satunya Penjegal Juventus di Liga Italia Saat ini: Inter Milan!

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Selasa, 26 November 2019 | 18:00 WIB
Cristiano Ronaldo dikepung dua pemain Inter Milan, Stefan de Vrij dan Danilo D'Ambrosio, dalam laga pekan ketujuh Liga Italia di Stadion Giuseppe Meazza, Minggu (6/10/2019). (TWITTER.COM/CRISTIANO)

BOLASPORT.COM - Kekuatan yang ditunjukkan Inter Milan pada musim 2019-2020 dinilai dapat menghentikan dominasi Juventus di Liga Italia.

Juventus telah dikenal mendominasi Liga Italia seiring keberhasilan mereka meraih scudetto kedelapan secara beruntun pada musim 2018-2019.

Meski ditinggal pergi Massimiliano Allegri yang memutuskan mundur pada akhir musim, kekuatan Juventus seolah tak pudar pada musim 2019-2020.

Bersama nakhoda baru, Maurizio Sarri, Juventus masih tetap perkasa di Liga Italia.

Baca Juga: Klub yang Baru Dibeli Orang Indonesia, Pesta Gol Tandang di Italia

 Baca Juga: Namanya Tak Ada di Tim Terbaik Sedekade, Legenda Chelsea Protes

Dari 13 pertandingan, Juventus sama sekali belum tersentuh kekalahan dan posisi mereka ditempel ketat oleh Inter Milan.

Inter Milan telah menjelma menjadi salah satu kekuatan yang diperhitungkan menjadi kampiun Liga Italia musim ini.

Penunjukkan Antonio Conte sebagai pelatih baru dapat menjadi alasan dibalik penampilan gemilang Inter Milan musim ini di Liga Italia.