Ditumbangkan Indonesia, Pelatih Thailand Tolak Alasan Rumput Sintetis Jadi Sebab Kekalahan

By Metta Rahma Melati - Rabu, 27 November 2019 | 11:30 WIB
Pelatih timnas Thailand, Akira Nishino. (TWITTER.COM/THAILEAGUE)

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas U-22 Thailand, Akira Nishino menolak alasan rumput sintetis menjadi penyebab timnya kalah.

Thailand ditumbangkan timnas U-22 Indonesia dengan skor 2-0 pada laga pertama Grup B SEA Games 2019.

Kemenangan Indonesia atas Thailand itu melalui gol Eegy Maulana Vikri (4') dan Osvaldo Haay (87').

Kalah dari timnas U-22 Indonesia, Akira Nishino tidak menyalahkan rumput sintetis.

Menurutnya, Indonesia dapat menyesuaikan diri lebih baik di rumput sintetis.

Baca Juga: Bhayangkara FC Vs Arema - Paul Munster Tahu Titik Lemah Sang Lawan

"Itu mungkin memengaruhi tim kami," ujar Nishino, dikutip BolaSport.com dari Bangkok Post.

"Tapi kami bukan satu-satunya tim di lapangan, Indonesia juga bermain di lapangan yang sama. Pemain Indonesia menyesuaikan diri dengan lebih baik daripada pemain kami," kata pelatih asal Jepang itu.

Akira Nishino menjelaskan bahwa timnas U-22 Indonesia memiliki persiapan baik.